News
Selasa, 15 Oktober 2013 - 09:53 WIB

LOWONGAN CPNS 2013 : Hasil TKD Kemenlu Ditunda Jadi 18 Oktober

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ilustrasi tes CPNS (JIBI/dok)

Solopos.com, JAKARTA — Pengumuman hasil tes kompetensi dasar (TKD) CPNS 2013 di Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) ditunda. Sedianya hasil tes akan diumumkan 14 Oktober lalu namun ditunda pada 18 Oktober mendatang.

Keputusan Kemlu mengundurkan pengumuman hasil TKD CPNS menjadi 18 Oktober dinyatakan lewat Pengumuman Nomor: PENG/KP/113/10/2013/02 tentang Pengunduran Pengumuman Hasil Tes Kompetensi Dasar Seleksi Penerimaan CPNS Kementerian Luar Negeri Tingkat Sarjana (Golongan III) dan Diploma III (Golongan II) Tahun Anggara 2013.

Advertisement

Pengumuman yang dipajang www.kemlu.go.id tersebut berisi sebagai berikut:

Merujuk pengumuman No. PENG/KP/101/09/2013/02 tanggal 26 September 2013, disampaikan hal-hal sebagai berikut:

Advertisement

Merujuk pengumuman No. PENG/KP/101/09/2013/02 tanggal 26 September 2013, disampaikan hal-hal sebagai berikut:

1. Kementerian Luar Negeri bekerja sama dengan Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah melaksanakan Tes Kompetensi Dasar (TKD) dengan menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT) pada tanggal 30 September 2013 sampai dengan 8 Oktober 2013 di Gedung Caraka Loka, Kementerian Luar Negeri, Jl. Sisingamangaraja No. 73, Jakarta Selatan.

2. Sehubungan dengan hal tersebut, Kementerian Luar Negeri akan mengumumkan hasil kelulusan TKD pada kesempatan pertama setelah menerima penetapan nilai ambang batas (passing grade) kelulusan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kementerian PAN dan RB). Untuk itu, waktu pengumuman hasil TKD yang sebelumnya akan dilaksanakan pada tanggal 14 Oktober 2013 DIUNDUR dan direncanakan untuk diumumkan pada tanggal 18 Oktober 2013, jika penetapan kelulusan sudah diterima dari Kementerian PAN dan RB.

Advertisement

Demikian untuk menjadi perhatian.

Maklumat pengunduran pengumuman hasil TKD CPNS di lingkungan Kemlu dilansir pada 13 Oktober 2013 dengan ditandatangani oleh Sekretaris Jenderal Kemlu Budi Bowoleksono.

Pelamar yang mendaftar online di https://e-cpns.kemlu.go.id pada penerimaan CPNS 2103 di Kemlu mencapai 19.410 orang terdiri dari pelamar Pejabat Diplomatik dan Konsuler (Diplomat/PDK) sebanyak 12.125 orang sementara yang dibutuhkan hanya 71 pegawai.

Advertisement

Selanjutnya untuk formasi Penata Keuangan dan Kerumahtanggaan Perwakilan (PKKRT), seperti dipajang www.kemlu.go.id, pelamar yang mendaftar 4.250 orang sedangkan kebutuhan sebanyak 60 orang.

Di formasi Petugas Komunikasi (PK), kebutuhan pegawai 27 sementara yang pelamar online sudah mencapai 3.035 orang.

Formasi PDK atau Diplomat ditujukan untuk pelamar Lulusan Sarjana (S-1), Master/Magister (S-2) atau Doktor (S-3) sejumlah 71 orang untuk menjadi CPNS Golongan III dan dididik menjadi Pejabat Diplomatik dan Konsuler (PDK/Diplomat) selama kurang lebih 8 (delapan) bulan pada Sekolah Dinas Luar Negeri (SEKDILU) di Pusat Pendidikan dan Pelatihan Kemlu.

Advertisement

Formasi PKKRT ditujukan untuk pelamar lulusan Sarjana (S-1) sejumlah 60 orang untuk menjadi CPNS Golongan III dan dididik menjadiPenata Keuangan dan Kerumahtanggaan Perwakilan (PKKRT) selama kurang lebih 7 (tujuh) bulan pada Diklat PKKRT di Pusat Pendidikan dan Pelatihan Kemlu.

Formasi Petugas Komunikasi (PK) untuk lulusan Diploma 3 (D-3) sejumlah 27 orang untuk menjadi CPNS Golongan II dan dididik menjadiPetugas Komunikasi (PK) selama kurang lebih 7 (tujuh) bulan pada Diklat PK di Pusat Pendidikan dan Pelatihan Kemlu.

Dari total jumlah pelamar sebanhyak 19.410 orang, Kemlu sudah melakukan penyaringan dan mengumumkan hasil seleksi administrasi. Mereka yang lolos seleksi administrasi selanjutnya mengikut tes kompetensi dasar (TKD).

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif