News
Minggu, 4 Agustus 2019 - 15:30 WIB

Listrik Jabar-Jabodetabek Padam, Seluruh Penumpang MRT Dievakuasi

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, JAKARTA — Sejumlah rangkaian kereta mass rapid transit (MRT) Jakarta dievakuasi akibat pemadaman listrik yang melanda Jawa Barat dan Jabodetabek hari ini, Minggu (4/8/2019). Corporate Secretary PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta Muhammad Kamaluddin mengatakan proses evakuasi penumpang berlangsung lancar.

“Informasi dari OCC [Operation Control Center] MRT Jakarta pada pukul 12.53 WIB tadi semua penumpang sudah di evakuasi 100 persen,” kata  Kamaluddin, dikutip dari siaran pers, Minggu (4/8/2019).

Advertisement

Dia menuturkan ada empat rangkaian kereta yang dievakuasi berada pada lintas antara lain Bendungan Hilir – Istora, Istora – Bendungan Hilir, Lebak Bulus – Fatmawati, dan Fatmawati – Lebak Bulus.

Kamaluddin mengungkapkan tidak ada penumpang yang cedera saat dievakuasi. Dia meminta penumpang MRT untuk melanjutkan perjalanan dengan menggunakan moda transportasi lain selama pemadaman listrik.

“Kami mengimbau penumpang untuk menggunakan Transjakarta untuk kebutuhan mobilitas koridor Lebak Bulus Bundaran HI. Silakan menunggu informasi lebih lanjut dari MRT Jakarta mengenai operasional kereta,” imbuhnya.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif