News
Minggu, 12 November 2017 - 22:30 WIB

Lirik Lagu Sindir Penumpang Bus, Pengamen Ini Banjir Sanjungan

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pengamen kreatif bikin lirik sindir penumpang bus (Facebook)

Sebuah video unik tentang pengamen di bus pariwisata ditonton lebih dari 5 juta kali.

Solopos.com, SOLO –  Tak jarang pegamen dilarang masuk ke bus pariwisata. Alasannya demi keamanan dan kenyamanan. Namun, apabila pengamennya kreatif seperti video viral yang satu ini, pastinya seluruh penumpang bus terhibur.

Advertisement

Video pengamen kreatif itu diunggah di fanpage Facebook Dampit TV,  24 September 2017.  Hingga Minggu (12/11/2017), video tersebut sudah ditonton lebih dari 5.700.000 kali. “Pengamen ganteng ini kreatif dan lucu. Sisi bus tertawa ngakak,” tulis Dampit TV.

Dalam video tersebut tampak pria pengamen berbekal ukulele. Ia berdiri di lorong bus, awalnya ia meminta izin untuk sekedar memberi hiburan. Saat mulai bernyanyi, si pengamen melantunkan lagu-lagu populer namun liriknya diubah menyesuaikan kondisi bus.

Penumpang yang berada di urutan paling belakang, perempuan penumpang berjilbab merah, mereka sempat disindir menggunakan lagu sang pengamen. Kekocakan liriknya tak ayal menimbulkan tawa dari seisi bus.

Advertisement

“Ga usah turun Mas, biar ada hiburan,” ucap salah satu penumpang yang dijawab si pengamen kalau dirinya sudah ditunggu istri di rumah.

Video tersebut mengundang komentar beragam dari warganet. Ada yang memandang miring sosok pengamen dan ada juga yang berpendapat pengamen yang kreatif itu layak dihargai.

“Biasanya yang gue temuin cuma ngomong daripada  kami merampok, mencopet, apa lah arti seribu dua ribu, mereka kayak malak. Kalau ini mah kreatif, mau ngasih juga senang,” tulis Lal Ang.

Advertisement

“Kalau ngamennya menghibur gini, jadi gak segan mau ngasihnya. Lucu, ramah, murah senyum, bisa bikin tertawa. Kata-kata terakhir ‘selamat sampai tujuan’ itu yang terpenting. Bravo bang pengamen, lanjutkan karyamu,” tulis Rizky Wahyu Widodo.

“Meski lagunya sudah ada yang menyanyikan sebelumnya tapi tetap mantap, pengamennya juga sopan,” tulis akun Ema Risma.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif