News
Jumat, 18 Juli 2014 - 19:23 WIB

LG Merilis Produk Baru Ramah untuk Kulit Tubuh

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Harianjogja.com, JOGJA—PT LG Electronics Indonesia (LG) memperkenalkan produk pendingin udara terbaru, AC LG Skincare Ultra Hybrid. Produk tersebut diklaim sebagai pendingin udara hemat energi, rendah listrik dan ramah lingkungan. Penjualan AC LG juga ditargetkan naik 15%.

Head of Residental AC LG Electronics Indonesia, Eddy Darmawan menjelaskan, AC terbaru tersebut menawarkan inovasi untuk menjaga kesehatan pengguna AC. Tidak hanya itu, operasinal AC tersebut sangat hemat energi.

Advertisement

“Inovasi yang kami tawarkan, sebuah terobosan teknologi yang memungkinkan pengguna melakukan pengaturan tinggi rendahnya daya listrik sesuai kebutuhan. Ini yang menarik,” jelas Eddy di Liquid Resto, Kamis (17/7/2014).

Menurut Eddy, permukaan kulit tampak kering akibat berlama-lama di bawah paparan AC. Namun, kondisi tersebut tak akan dialami pengguna AC LG Skincare Ultra Hybrid. Kecanggihan teknologi dari AC G Skincare Ultra Hybrid adalah tidak membuat kulit terasa kering. engan menerapkan teknologi LG Ionizer, produk tersebut menghasilkan ion positif dan negatif hingga 78 triliun partikel ion.

AC tersebut, lanjutnya, seolah memiliki empat jenis AC berbeda dalam satu perangkat. Pengguna dapat terus mengubah tingkat konsumsi listik AC LG Skincare Ultra Hybrid ini hingga mencapai 60% dari kebutuhan daya listrik. Sedangkan untuk konsumsi listrik terendah, produk ini dapat menekan penggunaan listrik mencapai 40%.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif