News
Selasa, 5 September 2023 - 11:01 WIB

KTT ASEAN 2023 Dibuka, Polisi Berlakukan Buka Tutup di 29 Ruas Jalan

Anshary Madya Sukma  /  Mariyana Ricky P.D  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Antara/Media Center KTT ASEAN 2023/Risa Krisadhi Deretan mobil listrik Wuling Airev terlihat di pangkalan kendaraan listrik di Kompleks Gelora Bung Karno Jakarta yang akan digunakan untuk menunjang operasional KTT ke-43 ASEAN, Minggu (3/9/2023).

Solopos.com, JAKARTA — Perhelatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke-43 digelar di Jakarta selama 5-7 September 2023, di mana Polda Metro Jaya pun melakukan rekayasa lalu lintas guna melancarkan mobilitas selama acara berlangsung di antaranya dengan buka tutup jalan.

Polda Metro Jaya melalui akun Twitter, @TMCPoldametro mengumumkan bakal melakukan rekayasa lalu lintas di antaranya buka tutup jalan selama rangkaian agenda perhelatan internasional di 29 ruas jalan di Jakarta. 

Advertisement

“Rekayasa lalu lintas dan alih arus 29 ruas jalan selama KTT ASEAN ke-43. Diimbau kepada masyarakat agar menghindari ruas-ruas jalan tersebut,”dikutip Selasa (5/9/2023). 

Berikut 29 ruas jalan yang mengalami rekayasa lalu lintas di antaranya buka tutup jalan : 

Jalan Jenderal Sudirman 

Jalan MH Thamrin 

Jalan Gatot Subroto 

Jalan HR Rasuna Said 

Jalan Imam Bonjol 

Advertisement

Jalan HOS Cokroaminoto 

Jalan Galunggung 

Jalan RM Margono Djojohadikoesoemo 

Jalan KH Mas Mansyur 

Jalan Karet Pasar Baru Timur V 

Jalan Karet Pasar Baru Timur II 

Jalan Karet Pasar Baru Timur III 

Advertisement

Jalan Prof Dr Satrio sisi Barat 

Jalan Kebon Sirih 

Jalan Wahid Hasyim 

Jalan Gerbang Pemuda 

Jalan Pintu Satu Senayan 

Jalan Asia Afrika 

Jalan Sisingamangaraja 

Advertisement

Jalan Pattimura 

Jalan Trunojoyo 

Jalan Gunawarman 

Jalan Majapahit 

Jalan Ir Juanda 

Jalan Veteran III 

Jalan Medan Merdeka Barat Lingkar Mega Kuningan 

Advertisement

Jalan Lingkar SCBD 

Jalan Setia Budi Tengah. 

Di sisi lain, Dinas Perhubungan DKI Jakarta (Dishub DKI) menyampaikan manajemen rekayasa di sepanjang lalu lintas tersebut dengan dua metode. 

Pertama, akan diberlakukan buka-tutup jalan yang bersifat opsional di sepanjang Rute Lintasan saat kendaraan delegasi KTT ASEAN melintas. 

Kedua, penutupan ruas di Jalan Jenderal Sudirman dua arah, seperti dari Segmen Patung Pemuda hingga Simpang Susun Semanggi khusus pada kegiatan di Hutan Kota Plataran GBK mulai pukul 18.00 hingga 22.00 WIB. 

Meski ada rekayasa lalu lintas, Dishub DKI memastikan bahwa layanan publik angkutan umum Transjakarta tidak akan terganggu dengan perhelatan KTT ASEAN ke-43 ini. 

“Layanan angkutan umum Transjakarta di sepanjang rute lintasan selama rangkaian acara KTT Ke-43 ASEAN berlaku normal,” tulis Dishub di unggahan Instagram resminya, dikutip Selasa (5/9/2023).

Advertisement

Pengawalan Polri 

Polri mengerahkan 1.679 personel untuk melakukan pengamanan dan rekayasa lalu lintas sepanjang perhelatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-43 ASEAN yang digelar di Jakarta pada 5-7 September 2023. 

Kepala Divisi Humas Polri Irjen Sandi Nugroho mengatakan jumlah tersebut dimaksudkan untuk mengatur arus lalu lintas yang akan dilalui para delegasi dan masyarakat dapat berjalan baik dan lancar. 

“Untuk pengamanan rute sebanyak 1.128 personel, 300 personel untuk pengamanan parkir dan 251 personel untuk pengawalan yang terdiri dari 75 personel untuk pengawalan delegasi baik dengan kendaraan roda dua dan roda empat, lalu sebanyak 176 personel BKO paspampres,” kata Sandi. 

Kepolisian juga sudah berkoordinasi dengan Pemprov DKI Jakarta untuk membuat surat edaran soal pembatasan kendaraan besar di sejumlah ruas. 

Lalu ada juga kebijakan work from home (WFH) untuk mengurangi mobilitas masyarakat selama penyelenggaraan KTT ASEAN. 

“Kami juga mengusulkan ke Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Pemprov DKI Jakarta untuk mengganti proses belajar mengajar sekolah yang ada di sekitar venue KTT ASEAN untuk dilakukan secara daring,” imbuhnya.

Advertisement

 

Artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul “Jokowi Buka KTT ASEAN 2023, Polisi Berlakukan Rekayasa Lalu Lintas di 29 Ruas Jalan”

Advertisement
Kata Kunci : Asean Ktt Asean Ruas Jalan
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif