News
Selasa, 3 Maret 2015 - 13:00 WIB

KPK VS POLRI : Pegawai KPK Demo, Tedjo Sebut Pimpinan Baru Solid, Lalu?

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Tedjo Edhy Purdijatno (JIBI/Solopos/Antara)

KPK vs Polri membuat penanganan sejumlah kasus terancam, salah satunya kasus BG yang sudah dilimpahkan ke Kejakgung.

Solopos.com, JAKARTA — Pegawai KPK membubuhkan tanda tangan dalam lembar kain putih untuk menyatakan sikap tidak patuh terhadap putusan pimpinan KPK yang melimpahkan kasus Budi Gunawan (BG) ke Kejaksaan Agung (Kejakgung).

Advertisement

Menurut Menkopolhukam, Tedjo Eddy Purdijatno, di bawah pimpinan yang baru dengan Taufiequrahman Ruki sebagai Plt. Ketua, KPK cukup solid karena sudah melalui pemilihan oleh Presiden Jokowi.

“Kalau memang ada pengalihan kasus itu sudah dibicarakan bertiga antara Kapolri, KPK dan Kejaksaan. Ini sudah dibicarakan sama mereka. Jadi saya tidak ikut dengan pembicaraan itu dan itu sudah melalui pembicaraan yang intens,” katanya seusai menghadiri Rapim TNI dan Polri 2015 di PTIK Jakarta, Selasa (3/3/2015/2015).

Tedjo Eddy Purdijatno tidak ingin mencampuri urusan internal KPK. Ia menyerahkan aksi para karyawan lembaga anti rasua tersebut kepada pimpinan KPK untuk diselesaikan.

Advertisement

“Saya serahkan pada pimpinan KPK lah untuk menyelsaikan masalah itu,” ujarnya.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif