News
Selasa, 25 Mei 2010 - 15:44 WIB

KPK serahkan nama pengganti Antasari ke Pansel

Redaksi Solopos.com  /  Indah Septiyaning Wardani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi


Jakarta-
-KPK akan membagikan data-data orang yang dinilai memiliki integritas yang tinggi dalam penegakan hukum sebagai masukkan ke Pansel untuk mencari pengganti Antasari Azhar.

“Banyak data-data yang kita punya untuk masukan pansel. Nanti bisa kita share untuk melihat latar belakang calon-calon,” sebut Wakil Ketua KPK Bidang Penindakan, Chandra M Hamzah di kantor sekretariat Pansel di Kemenkumham, Selasa (25/5).

Advertisement

Namun ditegaskan Chandra, data-data yang akan diberikan itu bukan sebagai maksud untuk mencampuri kerja Pansel dalam menyeleksi calon-calon. Sebaliknya, hanya sebagai masukkan untuk mempelajari latar belakang.

Yang penting lainnya, menurut Chandra, calon Pimpinan KPK yang lolos seleksi nantinya, harus memiliki taktik dan strategi cemerlang dalam pemberantasan korupsi.

“Tambahannya dia harus bisa mainkan taktik dan strategi, karena musuh (pemberantasan korupsi) demikian besar. Jadi harus tau kapan harus maju dan mundur, perlu diperhitungkan sehingga institusi ini tidak bubar,” tegasnya.

inilah/isw

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif