News
Kamis, 3 Maret 2011 - 09:17 WIB

KPK jamin tak ada infiltrasi FBI

Redaksi Solopos.com  /  Triyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta (Solopos.com) — Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso mengimbau KPK dan Polri agar hati-hati dalam kerjasama dengan FBI karena lembaga tersebut dapat melakukan infiltrasi. KPK memastikan tidak ada infiltrasi dari FBI di tubuh lembaga antikorupsi tersebut.

“Jelas itu jauh dari maksud yang disampaikan (kemungkinan terjadi infiltrasi). Jadi tidak perlu dikhawatirkan tentang terjadinya infiltrasi,” tutur juru bicara KPK Johan Budi SP, Kamis (3/3/2011) pagi.

Advertisement

Johan memastikan, agenda FBI merupakan kunjungan balasan yang bersifat ramah tamah saja. Sebelumnya dari pihak KPK pernah lebih dulu berkunjung ke Amerika Serikat. “Agenda FBI merupakan kunjungan balasan saja dan memberi kuliah umum kepada pegawai KPK mengenai investigasi dan bagaimana FBI bekerja,” papar Johan.

Sebelumnya Priyo mengimbau KPK dan Polri, agar sebagai lembaga negara harus bisa memilah kerjasama yang akan dilakukan dengan FBI. Pasalnya Priyo menilai FBI mampu melakukan infiltrasi dengan tanpa diketahui.

“Kalau informal sekadar komunikasi tidak apa-apa. Tapi kalau kerjasama sampai jauh, ya hati-hati,” kata Priyo di Gedung SMESCO, Jl Gatot Subroto, usai jumpa pers Menyambut Ta’aruf dan Pengukuhan Majelis Pengurus Pusat ICMI Periode 2010-2015.

Advertisement

“Infiltrasi mereka amat hebat, tidak hanya di film tapi juga di dunia nyata, mereka bisa mengkudeta seseorang tanpa ada satu orang pun yang tahu,” kata Priyo yang juga menjabat Presidum Bidang Polhukam ICMI ini.

(dtc/try)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif