News
Selasa, 2 April 2013 - 16:55 WIB

KORAN SOLOPOS SORE: FPI Ancam Eyang Subur Ceraikan Istri

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

SOLO–Koran SOLOPOS Sore versi digital yang terbit Selasa (2/4/2013), menghadirkan sajian utama tentang kehebohan Eyang Subur yang ternyata memiliki delapan istri mendapat sorotan dari Front Pembela Islam (FPI) dan Majelis Ulama Indonesia (MUI). Kedua Ormas bereaksi atas poligami Eyang Subur. Bahkan, FPI mengultimatum Eyang Subur agar segera menceraikan sebagian istrinya itu.

Di halaman Hotnews, Laksamana Pertama (Purn) Mulyo Wibisono menduga ada sindikat narkotika yang berada di balik penyerangan LP Cebongan, Sleman, Yogyakarta, sepekan lalu. Meski demikian, isu tersebut tidak boleh menenggelamkan pengungkapan aksi brutal kelompok bersenjata yang menewaskan 4 tersangka pembunuhan personel TNI.

Advertisement

Sementara itu, peneliti sekaligus penulis buku Aceh Merdeka dalam Perdebatan Otto Syamsudin Ishak menilai, pengibaran bendera Aceh yang sama dengan bendera Gerakan Aceh Merdeka (GAM) hanya memproyeksikan golongan atau kelompok tertentu, tidak mewakili keseluruhan mayoritas penduduk Serambi Mekkah. Karenanya berpotensi menimbulkan perpecahan di Aceh.

Masih di Hotnews, 5 perampok bersenjata pistol menggondol harta benda senilai Rp6 miliar dari Pegadaian Syariah, Unit Ngampilan, di Yogyakarta, Selasa (2/4/2013) pagi. Selain uang tunai Rp30,9 juta mereka juga membawa barang antik dan perhiasan emas.

Di halaman Sport, Barcelona akan berhadapan dengan lawan berat, Paris Sanit-Germain, dalam lanjutan Liga Champions. Los Cules diminta tampil 100 persen saat melakoni pertandingan itu.

Advertisement

Sementara itu, tidak banyak perubahan yang akan diberlakukan di MotoGP 2013. Pun begitu, beberapa perubahan ini boleh jadi akan menentukan jalannya balapan nanti.

Di halaman Hitech, berkat layanan Google Street View, pengguna internet bisa mengetahui setiap sudut kota di seluruh dunia. Bahkan, kota yang sudah tak berpenghuni lagi mampu ditampilkan oleh layanan tersebut.

Di halaman Lifestyle, aktris cantik Angelina Jolie merelakan perhiasannya demi membiayai sebuah sekolah di Afghanistan. Sekolah bagi anak perempuan di daerah kKbul itu didirikan di daerah yang padat pengungsi. Hasil penjualan perhiasan yang akan dilakukan pekan ini akan ia gunakan untuk sekolah tersebut.

Advertisement

Simak berita selengkapnya: http://digital.solopos.com/file/02042013/

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif