News
Senin, 28 Mei 2012 - 15:09 WIB

KONFLIK KERATON: Travel Agent Diminta Beri Pemahaman ke Wisatawan

Redaksi Solopos.com  /  Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Keraton Solo (JIBI/SOLOPOS/Burhan Aris Nugraha)

Keraton Solo (JIBI/SOLOPOS/Burhan Aris Nugraha)

SOLO–Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Solo, Widdi Srihanto meyakini masalah internal di dalam Keraton Kasunanan Surakarta tidak akan berpengaruh besar terhadap pariwisata di Solo.

Advertisement

Hal itu dengan catatan, kalangan biro perjalanan wisata (travel agent) bisa memahamkan kepada para wisatawan bahwa situasi itu hanya bersifat temporer. Di sisi lain, Widdi juga berharap masalah yang terjadi di Keraton tidak akan berlarut-larut.

“Kalau pengaruh ke industri pariwisata saya kira tidak. Kan masih ada destinasi lain. Kalau tidak, masalah di keraton ini justru mungkin bisa menjadi daya tarik tersendiri lho buat para wisatawan. Mereka kan jadi penasaran,” jelas Widdi, saat dimintai tanggapannya mengenai sejumlah wisatawan keraton yang kecele karena pintu keraton itu ditutup dalam wawancara dengan wartawan di balaikota, Senin (28/5/2012).

Widdi mengatakan akan terus berkoordinasi dengan stakeholders terkait, termasuk agen perjalanan wisata. Mereka diharapkan bisa memahamkan bahwa masalah di dalam keraton hanya bersifat sementara dan setelah selesai nanti pasti akan menjadi objek wisata yang lebih baik lagi.

Advertisement

“Yang penting wisatawan itu tahu masalahnya dan diyakinkan itu hanya sementara. Pasti mereka akan paham,” katanya.

Sebagaimana diberitakan, sejumlah rombongan wisatawan yang berkunjung ke Keraton Kasunanan Surakarta, Minggu (27/5) kecele karena ketika hendak masuk, ternyata pintu keraton di tutup. Mereka pun terpaksa berbalik arah.

Sementara mengenai upaya penyelesaian konflik keraton itu sendiri hingga kemarin belum menunjukkan tanda-tanda akan selesai. Walikota Solo, Joko Widodo (Jokowi) yang sebelumnya diminta untuk memediasi pertemuan antara pihak-pihak yang berkepentingan menolak membicarakan hal itu ketika diwawancarai wartawan.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif