News
Kamis, 2 Februari 2017 - 23:10 WIB

KISAH UNIK : Sambut Hari Valentine, Toko Cokelat Ini Sajikan Sushi Rasa Kit Kat

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Olahan sushi rasa Kit Kat (Cnn.com)

Kisah unik tentang sebuah toko cokelat yang menyajikan sushi rasa Kit Kat untuk menyambut hari Valentine.

Solopos.com, TOKYO – Menyambut perayaan hari Valentine yang jatuh pada 14 Februari mendatang salah satu toko cokelat di Tokyo, Jepang, membuat varian terbaru olahan sushi. Berbeda dengan sushi biasanya, penganan ini dibuat dari produk cokelat ternama Kit Kat.

Advertisement

Dilansir laman CNN, Kamis (2/2/2017), Kit Kat Chocolatory, sebuah toko cokelat terkenal di Tokyo membuat inovasi olahan sushi dengan wafer cokelat Kit Kat. Hal itu dilakukan untuk menyambut perayaan Valentine sekaligus menarik perhatian masyarakat.

Olahan sushi ini tersedia dalam tiga varian rasa. Pertama, Maguro sushi, yakni sushi isi tuna yang dipadukan dengan wafer rasa rasberi. Kedua, Hokaido sushi, yakni susi isi melon yang berpadu dengan gurihnya wafer rasa keju. Terakhir, Tamago sushi, yakni sushi isi telur yang berpadu dengan Kit Kat rasa labu kuning.

Meski berbeda rasa, sushi pada sajian tersebut dibuat dari bahan yang sama, yakni beras Jepang khusus yang diolah menjadi garing (rice crispy). Sama seperti sushi pada umumnya, penganan ini juga dilengkapi dengan wasabi (hidangan pelengkap dengan rasa pedas seperti cabai) dan nori (rumput laut khas Jepang).

Advertisement

Sajian ini kabarnya hanya akan disediakan di toko Kit Kat Chocolatory cabang Ginza, Tokyo, Jepang, mulai tanggal 2-14 Februari 2017. Setiap harinya, toko ini akan menyediakan 500 porsi sushi unik dan membagikannya secara cuma-cuma kepada pengunjung yang telah berbelanja sebanyak Rp350.000.

Sebelumnya, olahan sushi ini sempat dijadikan bahan lelucon oleh pengelola persahaan Nestle Jepang saat perayaan April Mop beberapa tahun lalu. Kini, pihak pengelola Kit Kat Chocolatory kembali menyuguhkan sajian unik tersebut untuk merayakan hari Valentine yang identik dengan cokelat. (Chelin Indra Sushmita/JIBI/Solopos.com)

 

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif