News
Rabu, 11 Mei 2016 - 11:45 WIB

KISAH TRAGIS : Meninggal Diinjak Gajah WGM Wonogiri, Postingan Terakhir Dokter Cantik Banjir Ungkapan Duka

Redaksi Solopos.com  /  Evi Handayani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Esthi Octovia Hapsari, dokter hewan yang bertugas di UPTD WGM Wonogiri (Facebook/Esthi Octovia Hapsara)

Kisah tragis kali ini dialami oleh seorang dokter hewan asal Wonogiri.

Solopos.com, SOLO — Esthi Octovia Hapsari, 25, tewas diinjak gajah saat ia bertugas sebagai dokter hewan di Waduk Gajah Mungkur (WGM) Wonogiri, Rabu (11/5/2016). Sehari sebelum tewas, ia mengupload foto terakhirnya di akun Facebook.

Advertisement

Baca:
Dokter Cantik Tewas Diinjak Gajah WGM
Begini Luka-Luka yang Dialami Dokter Cantik
Ini Postingan Terakhir Dokter Cantik
Kisah Panamtu Gajah Penginjak Dokter Cantik
Ini Penjelasan UPTD WGM Wonogiri

Pantaun pada akun FB Esthi, dokter hewan cantik itu mengunggah foto selfienya, Selasa (10/5/2016) petang. Tak ada caption apa pun dalam foto Esthi berjilbab pink dan tersenyum manis itu.

Sesaat setelah kabar Esthi tewas merebak ke ranah media, Rabu, sejumlah temannya di FB mengalirkan ungkapan duka cita di kolom komentar foto yang disukai 12 kali tersebut.

Advertisement

Innalillahi wainnailaihi rajiun ya Allah Bundooo. Ingat kita berjuang skripsi bersama. Gak nyangka km pergi secepat ini Bundooo. Semoga tenang di sisi-Nya,” tulis @Soca Karina.

“Soca Karina, tau gak kronologis meninggalnya krn apa? ak sampe berkali2 lho baca status tmn2 yg ngabarin meninggalnya bundo..Yaa Allah masih gk percaya cry emoticon,” tulis @Puspita Sari.

Berdasarkan kabar yang dihimpun Solopos.com, peristiwa tragis itu terjadi saat gajah yang belum lama menghuni kawasan wisata WGM tersebut diajak jalan-jalan oleh Esthi, Rabu pagi, sekitar pukul 08.00 WIB. Sebelumnya gajah tersebut selesai diberi makan dan dimandikan.

Advertisement

Saat si gajah diajak jalan-jalan itulah, tiba-tiba Esthi diserang. Ada informasi yang menyebut gajah berkelamin jantan itu menyerang Esthi dengan belalainya, lantas membanting tubuh Esthi sebelum kemudian menginjak-injaknya.

Pada Rabu pagi, jenazah Esthi yang merupakan warga Gemawang RT 001/RW 001, Bulekerto, Wonogiri berada di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Wonogiri.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif