News
Selasa, 31 Maret 2020 - 13:34 WIB

Kisah Budi Karya Sumadi dalam Perawatan Corona: Ayo Lawan Corona!

Newswire  /  Ginanjar Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (kedua kiri). (Antara-Aditya Pradana Putra) *** Local Caption ***

Solopos.com, SOLO — Kondisi Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi yang dirawat di RSPAD Gatot Soebroto karena terjangkit virus corona semakin membaik.

Pembatasan Sosial di Klaten: Nekat Berkerumun, Warga Bisa Dipenjara 4 Bulan

Advertisement

Ia bahkan sempat menceritakan pengalamannya saat dirawat di RSPAD Gatot Soebroto. Dilaporkan Detik.com, Selasa (31/3/2020), kisah Budi itu tertuang dalam video yang dikirim Wakil Menteri Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Wamen PDTT), Budi Arie Setiadi.

Positif Corona, Dosen Asal Indonesia Meninggal di Malaysia

Advertisement

Positif Corona, Dosen Asal Indonesia Meninggal di Malaysia

Pada video itu, tampak dokter rehab medik, Kapt Maulidi Abdillah, bersama Budi Karya. Budi Karya terlihat berbaring di ranjang rumah sakit dengan memakai masker.

Budi Karya Sumadi menyampaikan kesan dan pesan selama dirawat di RSPAD Gatot Soebroto setelah terjangkit corona. Ia mengajak semua orang untuk melawan virus corona.

Advertisement

Bukan Cuma PNS, Ridwan Kamil Ajak Orang Kaya Bantu Lawan Corona

Sementara itu, Budi Arie Setiadi menyebut kondisi Budi Karya sudah semakin baik. "Alhamdulillah Pak Budi Karya Sumadi semakin membaik, optimis lawan corona," ujarnya kepada wartawan, Selasa (31/3/2020).

Pengin Corona Berakhir? Rudy Wali Kota Solo: Yo Do Manuto!

Advertisement

Menhub Budi Karya Sumadi diumumkan positif mengidap virus corona pada 14 Maret 2020. Budi diketahui berada di Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB), Kecamatan Kertajati, Kabupaten Majalengka, Jabar, Minggu (1/3/2020).

BIJB yang dikunjungi Budi Karya Sumadi merupakan tempat evakuasi 69 WNI anak buah kapal (ABK) Diamond Princess, kapal yang awak dan penumpangnya banyak tejangkit virus corona.

Mengisolasi Diri di Jerman karena Virus Corona, Ini Sederet Kontroversi Raja Thailand

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif