News
Selasa, 9 Januari 2024 - 11:35 WIB

Ketum PSSI Sebut Prabowo Capres yang Berkomitmen Majukan Sepak Bola RI

Sholahuddin Al Ayyubi  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Menteri BUMN Erick Thohir. (Antara)

Solopos.com, JAKARTA–Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir mengklaim hanya calon presiden (capres) Prabowo Subianto yang saat ini murni ingin memajukan sepak bola di Indonesia. Dia menilai Prabowo berkomitmen untuk membantu sepak bola Indonesia.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan proses untuk membangun tim nasional tidaklah mudah. Menurutnya, membutuhkan waktu yang panjang, pengorbanan, maupun kerja sama banyak pihak.

Advertisement

“Tentu hari ini saya gembira, Pak Prabowo punya kemauan yang lebih untuk membantu sepak bola Indonesia karena tidak mungkin kami PSSI bekerja sendirian,” tuturnya di Jakarta, Senin (8/1/2024), dilansir bisnis.com.

Erick nenjelaskan tidak semua capres ingin memajukan sepak bola di Indonesia. Dia mengatakan hanya Prabowo yang memiliki komitmen untuk membangun sepakbola Indonesia.

Advertisement

Erick nenjelaskan tidak semua capres ingin memajukan sepak bola di Indonesia. Dia mengatakan hanya Prabowo yang memiliki komitmen untuk membangun sepakbola Indonesia.

“Tidak banyak saya rasa figur seperti beliau yang punya komitmen murni. Artinya benar-benar menginginkan sepak bola kita maju,” katanya.

Berkaitan dengan itu, Prabowo Subianto selaku Pembina Garudayaksa Football Academy juga menandatangani perjanjian kolaborasi dengan Aspire Academy asal Qatar.

Advertisement

“Jadi memang ini program jangka panjang. Tujuannya, ujungnya kita ingin masuk Piala Dunia,” ujar Prabowo.

Sementara itu pada hari ke-43 masa kampanye Pilpres 2024, Selasa (9/1/2024), capres nomor urut 2 Prabowo Subianto melanjutkan rangkaian kampanyenya ke tiga kota besar di Pulau Sumatra; sementara pasangannya, Gibran Rakabuming Raka, berkampanye ke Bali.

Berdasarkan informasi dari Tim Media Prabowo Subianto, Prabowo dijadwalkan menghadiri acara Konsolidasi Relawan Prabowo di Gelanggang Olahraga (GOR) Remaja, Pekanbaru, Riau, Selasa.

Advertisement

Siang harinya, seperti dilansir Antara, ketua umum Partai Gerindra itu dijadwalkan bertolak menuju Jambi untuk menghadiri acara Silahturahmi DPW Keluarga Besar Pujakesuma Provinsi Jambi.

Kemudian, Prabowo dijadwalkan melanjutkan rangkaian kegiatannya dengan bertolak menuju Palembang, Sumatra Selatan, untuk menghadiri acara Silatnas Umat dan Umat Jaringan Santri Indonesia (JSI).

Wakil Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Aminuddin Ma’ruf, pada Senin, menyampaika Gibran akan melanjutkan rangkaian kampanyenya di wilayah Bali utara dan Bali selatan.

Advertisement

Di Bali, putra sulung Presiden Joko Widodo itu akan menghadiri sejumlah acara, seperti konser Dewa, Deklarasi Semeton Bali, menggelar pertemuan dengan komunitas kreatif anak muda Bali, dan konsolidasi Tim Kampanye Daerah (TKD) Provinsi Bali, baik partai koalisi maupun sukarelawan.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan peserta Pilpres 2024, yakni pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md nomor urut 3.

KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.

Sebagian artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul Erick Thohir Sebut Prabowo Capres yang Peduli Sepakbola Indonesia.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif