News
Minggu, 24 Oktober 2021 - 17:47 WIB

Ketemu di Makam Bung Karno, Ganjar dan Risma Tak Banyak Bicara

Newswire  /  Abu Nadhif  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo tidak sengaja bertemu Menteri Sosial Tri Rismaharini saat berziarah ke makam Bung Karno di Blitar, Jawa Timur, Minggu (24/10/2021). (Detikcom)

Solopos.com, BLITAR — Dua tokoh PDIP yang sering muncul di survei calon presiden, Ganjar Pranowo dan Tri Rismaharini, tak sengaja bertemu di Makam Bung Karno (MBK) di Blitar, Jawa Timur, Minggu (24/10/2021).

Keduanya berziarah ke makam salah satu proklamator RI tersebut.

Advertisement

Namun, dua tokoh yang kerap muncul dalam sejumlah lembaga survei itu tak banyak bicara.

Disadur Solopos.com dari Detikcom, Ganjar datang tanpa membawa banyak rombongan dan pengawalan.

Advertisement

Disadur Solopos.com dari Detikcom, Ganjar datang tanpa membawa banyak rombongan dan pengawalan.

Memakai kaos polo berwarna hitam, Ganjar langsung menemui Risma begitu memasuki areal nisan MBK. Risma yang tengah istirahat duduk di paseban sisi timur, langsung berdiri menyambutnya.

Menyapa Singkat

“Pantesan kok rame. Tibake ana njenengan nang kene (ternyata ada Anda di sini),” kata Ganjar sambil mengatupkan kedua belah tangannya, Minggu (24/10/2021).

Advertisement

Setelah menyapa singkat, Ganjarpun pamit menuju nisan MBK. Dia lalu nyekar dan memanjatkan doa. Sementara Risma bergeser keluar areal nisan berjalan menuju ke selatan.

Seusai berziarah, Ganjar lalu berjalan menuju musala yang berada di sisi kiri barat nisan MBK untuk melaksanakan salat Zuhur.

Para Ganjaris Blitar Raya yang sejak awal menunggu kedatangan jagoannya tapak mengikuti ke manapun Ganjar melangkah.

Advertisement

Baca Juga: Ziarah ke Makam Bung Karno, Ini yang Dilakukan Mensos Risma (solopos.com)

“Halah, ziarah kok ora oleh, wong aku dari Semeru liat anggrek terus ke sini,” kata Ganjar menjawab pertanyaan para wartawan saat ditanya apa agenda khususnya ziarah ke MBK.

Ganjar berharap dengan penataan MBK oleh Kemensos, semua bisa menjaga kebersihannya, merawatnya, dan semua pengunjung bisa menikmatinya.

Advertisement

Namun ketika ditanya apakah sengaja datang bersamaan dengan Risma, Ganjar pun membantahnya.

Mboten. Bu Risma kan kerjaannya top banget ini. Beresin ini, sudah dua hari ada disini. Ya kebetulan saja pas saya ke sini, dia ada kerjaan di sini. Lha terus ke mana dia?,” tukas Ganjar yang mencari keberadaan Risma.

Tak lama kemudian Ganjar meninggalkan MBK setelah sebelumnya sempat melayani para pengunjung untuk berfoto bersama.

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif