News
Jumat, 13 Oktober 2023 - 16:43 WIB

Keren! Video Pendek Mahasiswa FTV ISI Surakarta Raih Juara I Nasional

Brand Content  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ISI Surakarta meraih Juara 1 lomba Video Pendek lomba dengan tema Mental Health Encouragment yang digelar Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).(Istimewa)

Solopos.com, SOLO — Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) menggelar Lomba Infografis dan Video Pendek tingkat nasional dengan tema Mental Health Encouragment belum lama ini.

Lomba tingkat nasional ini diikuti oleh mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia. Lomba ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Dies Natalis ke-59 Universitas Negeri Yogyakarta.

Advertisement

Lomba digelar mulai 5 Juni 2023 ini dan pemenangnya diumumkan pada Senin (26/6/23). Hasil pemenang dalam lomba ini untuk lomba Infrografis adalah Juara 1 adalah Oza Kevin dari UIN Raden Fatah Palembang, Juara 2 diraih Sa’adah Nurwidyani Jamallika (UNY), dan Juara 3 adalah Cynthia Felita Hermawan (Universitas Kristen Petra).

Sedangkan untuk lomba Video Pendek pemenang Juara 1 diraih Prio Suta Pamungkas (ISI Surakarta), Juara 2 adalah Dhea Fitriani (UNY), dan Juara 3 diraih Rizka Alya Azzahra (Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa).

“Bangga sekali dengan raihan prestasi ini karena lomba ini dapat saya ikuti bersama-sama dengan teman satu angkatan FTV 2021,” ujar Prio Suta Pamungkas dalam keterangan tertulis.

Advertisement

Dia menjelaskan, video pendek tersebut didukung Dana Rizkiana dan Rayza Teguh Prastiyo sebagai pemeran utama, Nur Linda Khairun Nisya, Yesica Pungki Alya Firdaus sebagai ilustrator, Hari Permana Pangestu & Adityo Hariawan sebagai Extras, dan saya sendiri bertindak sebagai penulis naskah, editor, penata kamera sekaligus sutradara.

Dosen pembina prestasi mahasiswa prodi Film dan Televisi ISI Surakarta, N.R.A. Candra Dwi Atmaja, M,Sn., mahasiswa mempunyai potensi yang luar biasa untuk mampu berkontribusi untuk menggunakan kemampuannya sebaik-baiknya seperti halnya yang menjadi tujuan dari lomba tingkat nasional ini.

“Mahasiswa saat ini dituntut mampu beradaptasi terhadap pesatnya perkembangan teknologi informasi dan terus mengasah potensi-potensi dirinya agar menghasilkan karya-karya apapun yang bermakna dengan kesesuaian minatnya, selamat dan sukses atas prestasimu Prio Suta Pamungkas dan kawan-kawan,” ujarnya.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif