News
Minggu, 6 November 2016 - 16:30 WIB

Kepala Kepolisian 59 Negara Pastikan Hadiri Sidang Umum Interpol di Bali

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Turn Back Crime (Interpol)

Kepala kepolisian dari 59 negara dipastikan hadir di sidang umum Interpol di Bali.

Solopos.com, DENPASAR — Sebanyak 59 kepala kepolisian dari negara-negara anggota Interpol dipastikan hadir dalam Sidang Umum Interpol ke-85 di Bali.

Advertisement

?Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol Boy Rafli Amar memaparkan selain kepala kepolisian, pejabat setingkat menteri dari 12 negara juga dipastikan hadir dalam kegiatan yang rencananya akan dibuka Wapres Jusuf Kalla (JK).

?”Itu data sampai pukul 12.00 WIB hari ini, kami masih menunggu proses registrasi bagi yang lain,” tuturnya kepada awak media di Nusa Dua, Minggu (6/11/2016).

?Adapun jumlah delegasi sidang Interpol yang sudah hadir di Bali mencapai 826 orang dari 190 negara. Boy memaparkan tim delegasi Indonesia akan dipimpin Irwasum Komjen Pol Dwi Priyatno.

Advertisement

Sementara itu, Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian, dan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti dijadwalkan akan menjadi pembicara kunci dalam salah satu sidang.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif