News
Senin, 17 Desember 2012 - 09:16 WIB

Kemenhub Investigasi Matinya Radar Bandara Soekarno-Hatta

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (detik)

Ilustrasi (detik)

JAKARTA–Radar bandara Soekarno-Hatta telah sering mengalami gangguan. Untuk itu Kemenhub menurunkan tim khusus untuk menginvestigasi penyebab kacaunya radar Bandara Soekarno-Hatta.

Advertisement

“Direktorat navigasi dari Kemenhub langsung turun ke bandara untuk melakukan koordinasi penanganan dan menyelidiki mengapa bisa terjadi,” kata Kapuskom Publik Kementerian Perhubungan Kemenhub Bambang S. Ervan, saat berbincang dengan detikcom, Senin (17/12/2012).

Kemenhub akan melihat bagaimana perawatan UPS yang seharusnya berfungsi saat aliran listrik ke radar padam. Hal ini penting untuk melihat apakah UPS tersebut benar-benar dirawat secara berkala, karena menyangkut keselamatan penerbangan.

“Investigasi secara mendalam terkait nanti dilihat bagaimana masalah perawatan, kan ada log book-nya,” ungkapnya.

Advertisement

Namun Kemenhub belum tahu kapan investigasi selesai. Dalam investigasi ini Kemenhub bekerjasama dengan pihak PT Angkasa Pura II.

“Dilakukan penelusuran dan memerlukan waktu,” tegasnya.

Pada Minggu (16/12/2012) radar Bandara Soekarno-Hatta mati karena terbakarnya UPS sejak pukul 16.55 WIB. Akibatnya ada 64 penerbangan tertunda. Baru setelah pukul 19.30 WIB penerbangan normal kembali. Pihak AP II pun meminta maaf atas terjadinya insiden ini.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif