News
Kamis, 28 Maret 2013 - 20:01 WIB

KAPOLSEK DIANIAYA MASSA : Inilah Inisial 16 Tersangka Pengeroyokan Kapolsek Dolok Pardamean

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi pengeroyokan. (Dok. JIBI/Solopos)

Ilustrasi pengeroyokan Kapolsek Dolok Pardamean, AKP Andar Siahaan. dokJIBI/SOLOPOS

MEDAN – Hasil pemeriksaan sementara yang dilakukan aparat kepolisian terhadap warga yang terlibat dalam pengeroyokan hingga menewaskan AKP Andar Siahaan, Kapolsek Dolok Pardamean, Polres Simalungun, Polda Sumatra Utara, sebanyak 16 warga telah memenuhi unsur untuk ditetapkan sebagai tersangka.

Advertisement

Kabid Humas Polda Sumatra Utara, Kombes Pol Raden Heru Prakoso,  mengatakan dari 103 orang yang telah diperiksa di Mapolres Simalungun, Provinsi Sumatra Utara, terkait kasus pengeroyokan yang menewaskan AKP Andar Siahaan, Kapolsek Dolok Pardamean, telah mengerucut 16 orang tersangka.

“Sementara sisa warga lainnya masih terus dilakukan pendalaman pemeriksaan guna mengetahui keterlibatannya dalam kasus pengeroyokan hingga tewasnya AKP Andar Siahaan sesaat setelah menangkap pelaku judi di wilayah hukumnya,” kata Kombes Pol Raden Heru Prakoso dalam pesan singkatnya kepada Bisnis, Kamis (28/3).

Ke 16 orang itu, sebut Kombes Pol Raden Heru, masing-masing berinisial  DG, RS, FT, GG, BS, JN, ISG, PS, SS, Br A (istri tersangka judi), MP, TP, HS, M, JS dan BS. “Mereka [ke 16 tersangka] sekarang ini berada di Mapolres Simalungun,” ujarnya.

Advertisement

Sementara untuk situasi keamanan di Mapolsek Dolok Pardamean dan Mapolres Simalungun pasca kejadian pengeroyokan yang menewaskan AKP Andar Siahaan dan penangkapan para warga, ungkap Kombes Pol Raden Heru Prakoso, dalam keadaan aman dan terkendali.

Sebagaimana diketahui, AKP Andar Siahaan, Kapolsek Dolok Pardamean, Polres Simalungun, Polda Sumatra Utara tewas mengenaskan dikeroyok seratusan warga sesaat setelah menangkap pelaku judi Kim di wilayah hukumnya pada Rabu malam 27 Maret 2013 sekitar pukul 21.30 Wib.

Jenazah AKP Andar Siahaan, Kapolsek Dolok Pardamean, Polres Simalungun, Polda Sumatra Utara rencananya akan dikebumikan besok, Jumat 29 Mart 2013 di Taman Makam Bahagia Komplek Taman Makam Pahlawan Medan, Jalan Sisingamangaraja Medan.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif