News
Kamis, 10 Februari 2022 - 21:17 WIB

Kanitreskrim dan 12 Anak Buah Nakal Dicopot, Ini Daftarnya

Nancy Junita  /  Abu Nadzib  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi polisi. (Dok. Solopos.com)

Bisnis.com, JAKARTA — Polda Metro Jaya mencopot Kompol Lucky Carvarino Wainal Usman sebagai Kepala Unit Reserse Kriminal (Kanitreskrim) Polsek Metro Setiabudi Jakarta Selatan dan 12 anak buahnya terkait dugaan pelanggaran disiplin.

“Yang bersangkutan dimutasi atas dugaan pelanggaran disiplin dilakukannya,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Zulpan seperti dikutip Solopos.com dari Bisnis, Kamis (10/2/2022).

Advertisement

Zulpan tidak menjelaskan secara mendetail terkait pelanggaran disiplin yang dilakukan oleh Kompol Lucky dan anak buahnya.

Baca Juga: Polisi Cabuli Istri Tersangka, Kapolsek Kutalimbaru dan Kanit Dicopot

Advertisement

Baca Juga: Polisi Cabuli Istri Tersangka, Kapolsek Kutalimbaru dan Kanit Dicopot

Dia mengatakan Kompol Lucky dan anak buahnya telah dimutasi ke Polda Metro Jaya dalam rangka pemeriksaan.

Pihak kepolisian juga telah menunjuk pengganti Kompol Lucky untuk mengisi jabatan Kanit Reskrim Polsektro Setiabudi.

Advertisement

Selain Kompol Lucky, dalam surat telegram bernomor: ST/71/II/KEP./2022 tertanggal 7 Februari 2022 sebanyak 12 anggota Unit Reskrim lainnya juga dicopot dari jabatannya.

Baca Juga: Adik Ipar Ahok Pacaran Pakai Mobil Patroli Polisi Terancam Dicopot

Mereka adalah:

Advertisement

1. AKP Sigit Ari Sugiarto, Kasubnit 1 Unit Reskrim Polsek Metro Setiabudi

2. AKP Aris Setiayawan, Kasubnit 3 Unit Reskrim Polsek Metro Setiabudi

3. Ipda Pujiyono, Panitmin Unit Reskrim Polsek Metro Setiabudi

Advertisement

4. Aiptu Pujo Wiyadi, PS Kasubsipublikasi Sihumas Polsek Metro Setiabudi

5. Aipda Agus Asidqi, Banit 19 Subnit Unit Reskrim Polsek Metro Setiabudi

6. Aipda Waryono, Banit 17 Subnit Unit Reskrim Polsek Metro Setiabudi

7. Bripka Arif Wibowo, Banit 2 Subnit Unit Reskrim Polsek Metro Setiabudi

8. Bripka Saud Andar, Banit 8 Subnit Unit Reskrim Polsek Metro Setiabudi

9. Bripka Hefron Siallagan, Banit 11 Subnit Unit Reskrim Polsek Metro Setiabudi

10. Bripka Muhammad Muslih Susanto, Banit Subnit Unit Reskrim Polsek Metro Setiabudi

11. Briptu Rizky Akbar, Banit 5 Subnitpatroli Unit Sabhara Polsek Metro Setiabudi

12. Briptu Samuel Rado Prakoso, Banit 16 Subnit Unit Reskrim Polsek Metro Setiabudi

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif