News
Senin, 8 Januari 2024 - 17:03 WIB

Kaesang Minta Kader PSI Kerja Keras Menangkan Prabowo-Gibran

Newswire  /  Chelin Indra Sushmita  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ketum PSI, Kaesang Pangarep, saat berkunjung ke lokasi Perajin tembaga Tumang di Dukuh Banaran, Desa Cepogo, Kabupaten Cepogo, Kabupaten Boyolali, Sabtu (16/12/2023). (Solopos.com/Ni’matul Faizah)

Solopos.com, SOLO — Ketua Umum DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, meminta seluruh kader di Kepulauan Riau untuk bekerja keras memenangkan pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada Pilpres 2024.

“Saya berharap teman-teman PSI di sini bekerja keras untuk bisa menyumbangkan suara nasional untuk Prabowo-Gibran,” kata Kaesang usai menghadiri Kopi Darat Wilayah (Kopdarwil) pengurus dan caleg PSI Kepulauan Riau di Kota Batam, Senin (8/1/2024).

Advertisement

Tak hanya itu, para kader juga diminta bekerja keras untuk memenangkan PSI pada Pemilu Legislatif 2024.

“Kopdarwil ini dalam rangka memenangkan PSI dan mendapatkan kursi sebanyak mungkin di DPR RI, DPRD provinsi dan kabupaten/kota serta memenangkan Prabowo-Gibran dalam satu putaran,” katanya.

Di Kota Batam, Kaesang bertemu dengan puluhan influencer. Kaesang pun mengingatkan agar para influencer itu menggunakan hak pilih pada Pemilu 2024.

Advertisement

Selama safari politik di Pulau Sumatra, Kaesang selalu menghadiri Kopdarwil, seperti di Kota Banda Aceh (Aceh), Bengkulu, Palembang (Sumsel), Jambi, Pekanbaru (Riau), Batam (Kepri), dan Pangkal Pinang (Bangka Belitung).

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif