News
Kamis, 9 Maret 2023 - 19:51 WIB

Kades Berambut Mohawk yang Viral Ternyata Pintar Mengaji, Suaranya Merdu

Rudi Hartono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kades Siberongan, Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, Dian Siswadi, 37, sedang mengaji yang dirasikan sedang cek soundsystem masjid. (Tangkapan layar Youtube).

Solopos.com, SOLOKepala Desa (Kades) Sigerongan, Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, Dian Siswadi, 37, yang viral karena memiliki rambu mohawk seperti anak punk ternyata pintar mengaji.

Video dirnya saat mengaji dengan suara merdu viral di media sosial.

Advertisement

Video Dian Siswadi mengaji diunggah akun Youtube Liputan6. Pantauan Solopos.com pada video tersebut, Kamis (9/3/2023), terlihat Kades Sigerongan Lombok Barat berambut mohawk itu sedang mengaji surat al-Qadar.

Suaranya Dian Siswadi terdengar merdu karena mengaji dengan irama. Video itu diberi keterangan Dian Siswadi sedang cek soundsystem masjid untuk menyambut Ramadan.

Advertisement

Suaranya Dian Siswadi terdengar merdu karena mengaji dengan irama. Video itu diberi keterangan Dian Siswadi sedang cek soundsystem masjid untuk menyambut Ramadan.

Video itu mendapatkan tanggapan beragam warga internet (warganet). Ada warganet yang tak mempermasalahkan penampilan Kades Sigerongan Lombok Barat yang berambut mohawk berwarna merah itu seperti anak punk itu.

“Tampang tak masalah yg terpenting jadi pejabat yg jujur sehat terus bosm,” tulis akun N.4.

Advertisement

Warganet lainnya yang tak mempermasalahkan penampilan Dian Siswadi Kades Sigerongan Lombok Barat adalah akun security. Akun tersebut mengatakan lebih baik tampang seperti anak punk tapi amanah dan bekerja jujur daripada penampilan rapi tapi korupsi.

Hal yang sama diungkapkan akun Herman Vas. Akun Seroja pun menyampaikan hal serupa. “Nggak prlu gaya apapun itu.yg pnting krja nyata,” tulis akun itu.

Warganet lainnya menyinggung suara merdu saat Dian Siswadi mengaji. “suara ngaji nya…adem kenA d hati aku,” tulis akun Agung PBN.

Advertisement

Namun, ada pula warganet lain yang mencibir. Seperti disampaikan akun Alexander Pato. “Tidak patut di tiru. Seorang Pegawai pemerintahan harus memberikan contoh yang baik kepada masyarakat umum. Terutama dalam hal penampilan,” tulis akun itu.

Akun lainnya mengungkapkan hal senada. “Banyak yg bilang tanpang, penampilan tdk msalah, tp kan alangkah lebih baik klo lebih pantas, krn yg nama.a pimpinan itu jd acuan/contoh mulai dr ahklak, etika, dan seluruhnya,” tulis akun AL TATA.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif