News
Sabtu, 22 April 2023 - 14:43 WIB

Jusuf Kalla: Jangan Nodai Idulfitri dengan Kepentingan Politik

Newswire  /  Mariyana Ricky P.D  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Wakil Presiden Ma'ruf Amin (kanan) dan Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla melaksanakan Shalat Tahiyatul Masjid sebelum melaksanakan Shalat Idul Fitri di Masjid Istiqlal, Jakarta, Sabtu (22/4/2023). Pemerintah menetapkan Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1444 H pada Sabtu (22/4). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/nym.

Solopos.com, JAKARTA — Wakil Presiden (Wapres) Ke-10 dan Ke-12 RI Muhammad Jusuf Kalla mengimbau agar Hari Kemenangan atau Lebaran Idulfitri 1444 Hijriah tak dinodai oleh kepentingan politik. 

Apalagi, pada Lebaran kali ini bertepatan dengan tahun politik. 

Advertisement

“Jadi, tidak ada hubungannya antara Idulfitri dengan politik, saya harap semua orang memahami itu,” ujarnya di Masjid Istiqlal, Sabtu (22/4/2023), mengutip Antara.

Dia berharap agar momentum Lebaran Idulfitri 1444 Hijriah justru dimanfaatkan oleh semua pihak agar saling bersatu dan maaf-memaafkan.

Advertisement

Dia berharap agar momentum Lebaran Idulfitri 1444 Hijriah justru dimanfaatkan oleh semua pihak agar saling bersatu dan maaf-memaafkan.

“Ya, justru lebaran itu sebaiknya saling mempersatukan orang. Tidak ada disini [saat Lebaran terkotak-kotak] partai apa partai apa, semua sama,” tuturnya.

Lebih lanjut, Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia (DMI) ini juga angkat bicara mengenai dua sosok yang telah diusung oleh partai politik (parpol) yaitu Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo.

Advertisement

Di sisi lain, JK bersyukur dua Idulfitri berlangsung aman dan lancar.

Alhamdulillah pelaksanaan Idul Fitri tahun ini berjalan dengan lancar. Toleransi masyarakat walaupun ada dua Idul Fitri tapi semua berjalan dengan baik,” kata Jusuf Kalla di Masjid Istiqlal Jakarta, Sabtu.

Pemerintah melalui Kementerian Agama menetapkan 1 Syawal 1444 Hijriah atau Idul Fitri 2023 jatuh pada Sabtu (22/4/2023), sedangkan ormas Muhammadiyah menyatakan 1 Syawal 1444 Hijriah pada Jumat (21/4/2023) sehingga sebagian umat Islam sudah menjalankan shalat Idul Fitri.

Advertisement

Jusuf Kalla sendiri menunaikan shalat Idul Fitri di Masjid Istiqlal Jakarta yang dihadiri Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, Ketua Mahkamah Agung H.M. Syarifuddin, Menteri ESDM Arifin Tasrief, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Sa’adi hingga mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

 

Sumber: Antara

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif