News
Sabtu, 31 Agustus 2013 - 16:50 WIB

Jusuf Kalla Hadiri Ultah Lion Air ke-13

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Jusuf Kalla (Dok/JIBI/Solopos/Antara)

Solopos.com, BANTEN--Ketua Umum Palang Merah Indonesia Jusuf Kalla mendatangi gelaran perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) PT Lion Mentari Airlines, operator Lion Air, yang ke-13 yang diselenggarakan pada Sabtu di kompleks perkantoran dan perumahan milik maskapai tersebut di Balaraja, Tangerang, Banten.

Mantan Wapres Jusuf Kalla itu tiba dengan menggunakan helikopter pukul 14.00 WIB, mendarat langsung di helipad tepat di kompleks tersebut dan dijemput langsung oleh Direktur Utama Lion Air Rusdi Kirana.

Advertisement

Dalam kesempatan itu, Grup Lion Air akan memberikan bantuan 10 unit kendaraan ambulans kepada PMI. Bantuan tersebut sebagau wujud syukur atas 13 tahun berdirinya perusahaan penerbangan yang fokus pada tarif hemat atau low cost carrier (LCC) sejak 30 Juni 2000 itu.

Dalam kompleks Balaraja itu, Lion akan membangun fasilitas untuk karyawan di areal seluas 30 hektar. Kompleks tersebut juga akan ditempatkan kantor pusat Lion Air pada tahun depan.

Beberapa fasilitas yang akan dibangun di areal itu di antaranya pusat pelatihan, pusat perkantoran, pergudangan, mess pramugari dan pramugara, mess pilot, dan 1.400 rumah untuk karyawan.

Advertisement

“Penyerahan bantuan mobil ambulans untuk PMI dirangkaikan dengan sejumlah kegiatan seperti bakti sosial dan donor darah,” kata Edward Sirait.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif