News
Sabtu, 25 Desember 2010 - 16:04 WIB

Jumlah pengunjung Taman Pintar meningkat 100 persen

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Yogyakarta–Jumlah pengunjung objek wisata edukasi Taman Pintar Yogyakarta pada libur Natal 2010 meningkat hingga 100 persen dibanding hari biasa.

“Bahkan sejak 8 sampai 25 Desember 2010 jumlah pengunjung dari hari ke hari terus meningkat signifikan,” kata koordinator pemasaran dan ‘sponsorship’ Taman Pintar Yogyakarta Agus Budi Rahmanto, di Yogyakarta, Sabtu (25/12).

Advertisement

Ia menyebutkan sampai pukul 12.00 WIB, pada hari Natal 2010 jumlah pengunjung sekitar 5.000 orang, dan diprediksikan hingga sore jumlahnya mencapai antara 8.000 sampai 10.000 orang.

“Jumlah pengunjung setiap harinya sebanyak itu diprediksikan akan terjadi hingga 2 Januari 2011,” imbuhnya.

Advertisement

“Jumlah pengunjung setiap harinya sebanyak itu diprediksikan akan terjadi hingga 2 Januari 2011,” imbuhnya.

Sementara itu, jumlah pengunjung Taman Pintar dari Januari sampai 25 Desember 2010 sebanyak 1.044.980 orang.

“Kami menargetkan jumlah pengunjung selama 2010 sebanyak satu juta orang, dan sekarang sudah terlampaui,” ujarnya.

Advertisement

“Sedangkan dari Januari hingga 25 Desember 2010 telah mencapai 1.044.980 orang,” lanjutnya.

Ia memprediksikan jumlah pengunjung akan semakin meningkat, karena masih ada masa liburan Tahun Baru 2011.

Menurut dia, pengunjung Taman Pintar selama ini sebagian besar rombongan siswa sekolah dasar (SD) dari berbagai daerah di Pulau Jawa, dan luar Jawa di antaranya Kalimantan, dan Sumatra.

Advertisement

Sedangkan daya tampung Taman Pintar dalam sehari sekitar 15.000 orang.

Ia mengemukakan hampir semua wahana di Taman Pintar Yogyakarta diminati pengunjung.

“Mereka tidak hanya mendapatkan hiburan semata, tetapi juga memperoleh berbagai ilmu pengetahuan di antaranya tentang perminyakan, kursus animasi dan membatik,” terangnya.

Advertisement

ant/nad

Advertisement
Kata Kunci : Pengunjung Taman Pintar
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif