News
Rabu, 12 Juni 2013 - 13:01 WIB

JOKOWI Tak Sabar Bangun Monorel

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi monorel. (Alby Albahi/JIBI/Bisnis)

Seorang pekerja tengah menyelesaikan proses pembuatan jalur untuk gerbong monorel di kawasan Monas, Jakarta, Minggu (9/6/2013). Monorel tersebut rencananya akan dipamerkan sebagai informasi kepada warga Jakarta pada ulang tahun kota metropolitan itu, Sabtu (22/6/2013) mendatang. (Alby Albahi/JIBI/Bisnis)

JAKARTA — Mantan wali kota Solo yang kini Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mengaku tak sabar karena tak kunjung menerima dokumen terkait pembangunan monorel dari PT Jakarta Monorail.

Advertisement

Jokowi mengaku belum menerima dokumen persyaratan dimulainya proyek lanjutan transportasi massal monorel itu. Padalah ia menargetkan berkas itu sudah bisa sampai ke meja kerjanya Selasa (11/6/2013) sehingga bisa segera ditandatangani.

PT Jakarta Monorail mengaku masih menyelesaikan redaksional dokumen tersebut. “Kami kejar-kejaran ganti monorel, moga-moga pekan ini kalau kepeleset pekan depan sampai meja saya. Tiap hari saya kejar terus,” kata Jokowi saat penandatanganan kontrak proyek MRT di Jakarta, Selasa (11/6/2013).

Jokowi berniat proyek transportasi massal atau massa rapid transport (MRT) sudah berjalan disusul proyek monorel. Proyek monorel ditargetkan selesai tahun 2015, namun untuk MRT ditargetkan 2018 bisa dioperasikan.

Advertisement

Sebelumnya pemilik Ortus Holdings Edward Soeryadjaya menyatakan proses jalan terus. Menurut Edward memang harus ada persyaratan yang mesti diselesaikan sesuai dengan kondisi terkini.

 

 

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif