News
Jumat, 25 Mei 2018 - 09:00 WIB

Jokowi Sedih Banyak Ujaran Kebencian di Medsos

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, MAJALENGKA &ndash;</strong> Presiden <a href="http://semarang.solopos.com/read/20180414/515/910367/jelang-pilpres-jokowi-naikan-upah-penyuluh-agama">Joko Widodo</a> (Jokowi) mengaku sedih ketika malam hari membuka media sosial (medsos), yang banyak diisi oleh ujaran kebencian serta saling mencemooh dan menjelekkan.</p><p>&ldquo;Itu bukan etika, bukan nilai-nilai Indonesia yang kita miliki, dan nilai-nilai agama yang kita miliki,&rdquo; kata Presiden Jokowi saat memberikan sambutan pada acara penyerahan Kartu Indonesia Pintar (KIP) kepada 1.012 pelajar di Gelanggang Olahraga (GOR) Majalengka, Kabupaten Majalengka, Provinsi Jawa Barat, Kamis (24/5/2018) siang.</p><p>Kepala Negara sebagaimana diberitakan <em>Setkab.go.id</em>, Kamis, menegaskan tidak ada saling menjelekkan, mencemooh, dan mencela dalam nilai-nilai etika dan agama.</p><p>Kepala Negara mengajak para guru yang hadir dalam acara ini untuk memberikan bimbingan kepada anak didiknya agar menggunakan media sosial untuk hal-hal yang positif.<br />Sebelumnya <a href="http://news.solopos.com/read/20180401/496/907379/pilpres-2019-cegah-otoriterianisme-syafii-maarif-tak-mau-jokowi-lawan-kotak-kosong">Presiden Jokowi</a> juga menitipkan kepada penerima KIP agar menggunakan smartphone, gadget, atau gawai untuk hal-hal yang positif, baik, dan menambah ilmu.</p><p>&ldquo;Jangan sampai yang namanya media sosial itu kita isi dengan hal-hal yang tidak baik. Saya titip ini. Jangan sampai kita saling menjelekkan di media sosial, jangan sampai kita ini saling mencela di media sosial,&rdquo; pesan <a href="http://news.solopos.com/read/20180407/496/908800/presiden-jokowi-geram-kaos-2019-ganti-presiden-">Presiden Jokowi</a>.</p><p>Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi juga mengucapkan selamat kepada para guru yang telah menerima sertifikasi. Ia mengemukakan, kalau sudah menerima sertifikasi artinya tambahan tunjangan sertifikasi bisa langsung keluar.</p><p>&ldquo;Tapi selain itu juga perlu saya sampaikan bahwa kemarin baru saja saya umumkan untuk Bapak-Ibu Guru juga akan mendapatkan THR dan gaji yang ke-13. Baru kemarin saya tanda tangani, jadi saya menyampaikan hari ini supaya juga Bapak/Ibu Guru tahu semuanya,&rdquo; sambung Presiden.</p>

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif