News
Sabtu, 4 Oktober 2014 - 10:00 WIB

JOKOWI PRESIDEN : DPR Dikuasai KMP, Jokowi Turun Gunung ke Soloraya

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Jokowi menumpang mobil Mercedes-Benz kepresidenan, Sabtu (23/8/2014). (JIBI/Solopos/Antara/Reno Esnir)

Solopos.com, WONOGIRI – Presiden terpilih, Joko Widodo (Jokowi), mengatakan akan bekerja ekstra keras melaksanakan program pro rakyat setelah dilantik pada 20 Oktober 2014 mendatang. Dia juga meminta dukungan sepenuhnya dari masyarakat kendati Koalisi Merah Putih (KMP) menguasai parlemen.

Jokowi ke Wonogiri untuk menghadiri acara wayang kulit dengan dalan Ki Enthus Susmono dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila di Lapangan Ngadirojo, Kecamatan Ngadirojo, Wonogiri, Jumat (3/10/2014) malam. Mantan Wali Kota Solo tersebut tiba di Kota Gaplek sekitar pukul 22.00 WIB. Dia mengenakan kemeja panjang bewarna putih dan celana kain hitam.

Advertisement

Rombongan Jokowi terlebih dahulu transit di rumah pribadi Bupati Wonogiri, Danar Rahmanto di Ngadirojo. Jokowi disambut langsung Danar Rahmanto bersama istrinya, Tabita Marantika. Selanjutnya, Jokowi dan Danar melakukan pertemuan tertutup dengan para pengurus dan anggota Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Wonogiri sekitar satu jam.

Pada kesempatan tersebut, Jokowi berkomitmen akan bekerja ekstra keras melaksanakan program kerja sesuai visi dan misi struktur kabinet pemerintahan Jokowi-JK. Dia meminta rakyat Indonesia memberikan kepercayaan sepenuhnya kepada pemerintahan Jokowi-JK. “Yang penting masyarakat yakin. Saya akan kerja, kerja dan kerja,” katanya, Jumat malam.

Jokowi meminta dukungan seluruh pihak untuk mempercepat pembangunan Indonesia terutama masyarakat. Tentu saja, yang paling utama adalah dukungan masyarakat terhadap pemerintah yang dipimpinya.

Advertisement

Dia membeberkan akan terus bekerja kendati Koalisi Merah Putih (KMP) menguasai parlemen. Menurut dia, dinamika politik dapat berubah setiap saat. Tak menutup kemungkinan, dia akan mengajak bergabung KMP untuk mempercepat pembangunan Indonesia.

“Politik itu bisa berubah setiap saat, sekarang begini, besok atau pekan depan bisa berbuah. Saya kira mungkin saja [koalisi dengan KMP], berdiri sendiri juga tak masalah,” jelas dia.

Pada kesempatan tersebut, Jokowi juga akan mengundang para perangkat desa (perdes) ke Istana Negara Jakarta. Hal ini dilakukan untuk membahas segala sesuatu yang berkaitan dengan pemerintahan desa dan pengelolaan desa. Apalagi, pemerintah telah menerbitkan Undang-Undang (UU) Desa pada tahun ini. “Nanti saya akan undang [perangkat desa] ke Istana [Istana Negara Jakarta]. Agar lebih fokus, aspirasinya seperti apa, keluhannya seperti apa nanti dicari solusinya.”

Advertisement

Sementara itu, Bupati Wonogiri, Danar Rahmanto, menyatakan dia mengundang Jokowi untuk menghadiri acara wayangan lantaran kebetulan pulang kampung ke Solo. Selain itu, dia juga berdiskusi dengan Jokowi terkait pembangunan Indonesia di segala bidang pada masa mendatang.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif