News
Selasa, 15 Desember 2020 - 17:05 WIB

Jatuh Sakit, Begini Kondisi Cawabup Bandung Sahrul Gunawan

Newswire  /  Ginanjar Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pasangan calon Dadang Supriatna dan Sahrul Gunawan (Istimewa-Bedas). (Bisnis)

Solopos.com, BANDUNG — Artis yang pernah kondang dalam perannya sebagai Jun dalam sinetron Jin dan Jun, yakni Sahrul Gunawan, kini tengah jatuh sakit. Ia jatuh sakit saat media ramai menyorotinya sebagai calon wakil bupati (cawabup) di Kabupaten Bandung.

Dikutip dari Liputan6.com, Selasa (15/12/2020), Sahrul merupakan cawabup yang mendampingi calon bupati (cabup) Dadang Supriatna dalam Pilkada Kabupaten Bandung 2020. Dalam penghitungan cepat, perolehan suara Dadang-Sahrul unggul dibanding pasangan calon lain.

Advertisement

Harta Rp22 Miliar, Sahrul Gunawan Hanya Punya 1 Mobil

Di tengah keunggulannya dalam proses penghitungan suara Pilkada Kabupaten Bandung 2020, Sahrul Gunawan justru jatuh sakit. Namun kini, kondisi Sahrul Gunawan membaik.

"Alhamdulillah, [Sahrul Gunawan] sudah baikan. Lagi bedrest aja kecapekan," ujar staf pribadi Sahrul Gunawan, Vian, Senin (14/12/2020).

Advertisement

Sahrul Gunawan: Gagal di Pemilu Legislatif, Berjaya di Pilkada

Menurut Vian, saat ini Sahrul Gunawan yang tengah menunggu hasil resmi penghitungan suara Pilkada Kabupaten Bandung 2020 sudah berada di rumah untuk istirahat. Ia menyatakan aktor sinetron tersebut sudah sepekan dirawat. "Seminggu yang lalu," kata dia.

Berdasarkan Sirekap KPU per Senin (14/12/2020), pasangan Dadang-Sahrul memperoleh 55,0% suara dalam Pilkada Kabupaten Bandung 2020. Sementara lawannya, pasangan Kurnia-Usman mengumpulkan 31,3% suara dan Yena Iskandar Masoem-Atep mendapat 13,7% suara.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif