News
Sabtu, 1 Maret 2014 - 12:13 WIB

ISU RISMA MUNDUR : Bertemu di Surabaya, Risma Sempat Guyon dengan Megawati

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Gubernur DKI Jakarta, Jokowi; Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri; Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini; dan Wakil Wali Kota Surabaya Wisnu Sakti Buana (dari kiri ke kanan) saat tiba di ruang VIP Bandara Juanda, Sabtu (1/3/2014). (JIBI/Bisnis/Miftahul Ulum)

Solopos.com, SURABAYA--Wali Kota Surabaya Tri Rismahari sempat mengeluarkan guyonan saat menyambut Ketua PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri di ruang VIP Bandara Juanda.

“Maaf ya buk, anak-anak tidak sopan,” ujar Risma yang mengenakan batik cokelat sembari menyalami Megawati yang mengenakan pakaian bermotif batik berwarna putih, Sabtu (1/3/2014).

Advertisement

Mega tiba di ruang VIP Bandara Juanda pukul 11.19 WIB. Turut dalam rombongan Gubernur Jakarta Joko Widodo. Sedianya, Megawati, Joko Widodo, Risma dan Whisnu melakukan jumpa pers terkait polemik politik di Surabaya.

Saat Mega dan Jokowi tiba kalangan pewarta yang sejak pukul 08.00 WIB tiba menutup jalan yang hendak dilewati rombongan. Perilaku pewarta itulah yang dimintakan maaf ke Megawati.

Meski demikian, saat Mega hendak masuk ruang transit pewarta memberi ruang sehingga tak ada hambatan berarti.

Advertisement

Sementara soal polemik politik di Surabaya, sempat tersiar kabar Risma mundur karena tidak sepakat dengan wakilnya, Whisnu Sakti Buana.

Seperti diketahui, Whisnu dilantik, Jumat (24/1/2014), berdasarkan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 132.35-184 tahun 2014 tertanggal 7 Januari. Pelantikan itu tak dihadiri Risma sehingga memicu polemik bahwa sang Wali Kota tak setuju terhadap pengangkatan wakilnya.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif