News
Selasa, 3 Juli 2012 - 22:07 WIB

INVESTASI MAL di Solo Baru Berkembang Pesat

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ilustrasi (Dwi Prasetya/JIBI/SOLOPOS/dok)

ilustrasi (Dwi Prasetya/JIBI/SOLOPOS/dok)

SUKOHARJO—Investasi dalam bentuk mal berkembang pesat di wilayah Solobaru. Setelah Hartono Lifestyle Mall mengawali, The Park Solo Baru Mall juga akan berdiri di lokasi yang tidak jauh dari Hartono Lifestyle Mall.

Advertisement

Dari informasi yang dihimpun Solopos.com dari Komunitas Skyscraper City, Selasa (3/7/2012), The Park Solo Baru Mall akan menjadi mal terbesar di wilayah Soloraya. Proyek yang dikerjakan oleh Kontraktor Umum Pulau Intan itu kini sudah mulai membangun struktur bangunan.

Dari pantauan Solopos.com di lokasi, sebuah banner berukuran besar terpasang
di depan proyek. Dari banner tersebut, diketahui bahwa The Park Solo Baru Mall akan difungsikan sebagai mal, convention center, shop house, hotel dan office park.

Komunitas Skyscraper City juga merilis proyek yang dikembangkan oleh PT Tristar Land ini berdiri di atas tanah seluas 7 hektare. Pada bagian paling bawah, akan ada mal empat lantai. Di atasnya, ada convention center. Di atasnya lagi akan dibangun hotel setinggi delapan lantai. Bangunan itu juga akan dilengkapi dengan shop house.

Advertisement

Senior Komunitas Skyscraper City, Indra Putra Bawono, menyampaikan pembangunan The Park Solo Baru Mall menjadi salah satu proyek yang saat ini paling banyak diperbincangkan di forum Skyscraper City. “Selain The Park Solo Baru Mall, proyek rumah sakit internasional yang dikembangkan Duniatex juga banyak diperbincangkan,” kata Indra.

Selain Hartono Lifestyle Mall dan The Park, kabarnya mal Luwes dan pusat grosir Solo Baru juga akan berkembang di kawasan tersebut.

Sementara itu, Camat Grogol, Agustinus Setiyono menyatakan dukungannya terhadap perkembangan pusat bisnis yang cukup pesat di wilayahnya. Investasi yang masuk, baik berupa mal, pusat belanja hingga hotel dinilai akan berpengaruh positif terhadap perekonomian di wilayah Grogol. “Yang jelas pendapatan perkapita masyarakat Solo Baru juga bisa meningkat,” kata Setiyono.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif