News
Kamis, 14 Agustus 2014 - 10:05 WIB

INDUSTRI PERHOTELAN SOLO : Bakal Hadirkan Menu Spesial Kemerdekaan, Minat?

Redaksi Solopos.com  /  Hijriyah Al Wakhidah  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Staff hotel memperlihatkan Caramel Chocolate Cake di The Royal Surakarta Heritage, Solo, Rabu (13/8/2014). Selain meluncurkan Caramel Chocolate Cake yang dijual dengan harga Rp140.000, hotel tersebut juga memperkenalkan menu makanan yang terbuat dari bebek, yaitu Duck Confit, Bebek Masak Ijo, dan Pan Seared Duck Breast yang dibanderol Rp75.000 per porsinya. (JIBI/Solopos/Septian Ade Mahendra)

Solopos.com, SOLO—Industri perhotelan di Kota Solo siap menyemarakkan HUT ke-69 Republik Indonesia, dengan merilis menu baru.

Seperti dilakukan MGallery The Royal Surakarta Heritage dan Syariah Hotel Solo. Public Relation Manager (PRM) Accor Hotel Solo, Ika Florentina, menuturkan MGallery The Royal Surakarta Heritage sebagai salah satu hotel jaringan Accor meluncurkan beberapa menu.

Advertisement

Seperti Caramel Chocolate Cake dan menu all about duck. Ika menjelaskan promo menu baru tersebut hanya dilakukan pada Agustus-September. Mereka memasang harga Rp140.000 plus-plus untuk cake dan Rp75.000 untuk tiga jenis makanan berbahan dasar bebek.

“Kami mengeluarkan Duck Confit, Bebek Masak Ijo, dan Pan Seared Duck Breast. Selama dua bulan itu kami menawarkan tiga menu itu Rp75.000. Kami juga membuat Virgin Strawberry Margarita,” kata Ika saat menggelar jumpa pers di lobi MGallery The Royal Surakarta Heritage, Rabu (13/8/2014).

Sementara itu Public Relation Officer (PRO) Syariah Hotel Solo, Wisti Valerina, menuturkan Syariah Hotel Solo meluncurkan sejumlah menu menyambut HUT ke-69 RI. Mereka menghadirkan menu Ayam Proklamasi dan Ayam Merah Putih dengan harga Rp45.000. Wisti menuturkan hal itu sebagai partisipasi menyambut HUT ke-69 RI. “Menu dihadirkan untuk memeriahkan HUT ke-69 RI,” tutur dia.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif