News
Rabu, 23 Februari 2022 - 19:21 WIB

Indah nan Megah, Begini Penampakan Museum Masa Depan di Dubai

Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Museum Masa Depan (Museum of The Future) di Dubai, Uni Emirat Arab. (wikipedia)

Solopos.com, DUBAI — Museum Masa Depan (Museum of The Future), sebuah bangunan yang disebut terindah di Bumi diresmikan di Dubai, Uni Emirat Arab, Selasa (22/2/2022).

Museum yang berbentuk bulan sabit perak dihiasi kaligrafi Arab itu berada di Sheikh Zayed Road, jalan utama kota tersebut. Saat peresmian museum itu, sisi bangunan itu diwanai sinar laser berwarna-warni yang menarik perhatian warga Dubai.

Advertisement

Museum Masa Depan secara resmi dibuka oleh penguasa Dubai Sheikh Mohammed bin Rashid Al-Makhtoum. Museum itu disebut memamerkan inovasi di bidang desain dan teknologi, membawa para pengunjung ke tahun 2071.

Papan petunjuk yang menunjukkan arah ke museum yang berjarak beberapa menit dari gedung tertinggi di dunia, Burj Khalifa, menyebut bangunan itu sebagai bangunan terindah di dunia.

Advertisement

Papan petunjuk yang menunjukkan arah ke museum yang berjarak beberapa menit dari gedung tertinggi di dunia, Burj Khalifa, menyebut bangunan itu sebagai bangunan terindah di dunia.

Baca Juga: Viral! Bungkus BTS Meal Dibuang di Dubai, ARMY Indonesia Menangis

Sebelumnya, di Ibu Kota Uni Emirat Arab (UEA) sudah ada cabang dari Museum Louvre, Paris, yang izinnya diperpanjang pada tahun lalu menjadi hingga 2047 dengan biaya 165 juta euro.

Advertisement

Museum ini akan mengintip ke dunia 50 tahun dari sekarang, memamerkan dan memprediksi bagaimana solusi generasi berikutnya yang melibatkan kecerdasan buatan hingga mengidentifikasi potensi ancaman dan merevolusi umat manusia untuk lebih baik.

“Ini adalah keajaiban arsitektur dan teknik dengan menerapkan teknologi canggih ke bentuk seni tradisional,” kata pejabat Uni Emirat Arab saat pembukaan.

Baca Juga: Mencintai Kearifan Lokal, DWP UNS Kunjungi Museum Keraton Surakarta

Advertisement

Terbuat dari fiberglass dan rangka baja tahan karat, pengembangan ini dirancang oleh firma arsitektur Killa Design, dan telah diakui oleh National Geographic sebagai salah satu dari 14 museum terindah di dunia.

Museum Masa Depan itu terdiri atas 7 lantai dengan yang didedikasikan untuk memberikan pengalaman berbeda kepada para pengunjung. Tiga lantai termasuk pameran yang berfokus pada pengembangan sumber daya luar angkasa, ekosistem dan bioteknologi.

Lantai lain akan memamerkan teknologi masa depan yang bertujuan merevolusi dunia dengan mengatasi tantangan di berbagai bidang yang mencakup kesehatan, air, makanan, transportasi, dan energi.

Advertisement

Lantai terakhir adalah semua tentang anak-anak kecil yang didedikasikan untuk anak-anak mengeksplorasi dan memecahkan tantangan dengan cara mereka sendiri untuk menjadi “pahlawan masa depan.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif