News
Rabu, 25 Oktober 2017 - 07:00 WIB

HUT SOLOPOS : Lomba Vlog Aku & Rupiah Diperpanjang

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Logo 20 Tahun Solopos (Istimewa)

HUT Solopos mengadakan lomba vlog.

Solopos.com SOLO — Pendaftaran lomba video blog (vlog) ”Aku & Rupiah” yang diselenggarakan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Solo dan Harian Umum Solopos diperpanjang selama sebulan hingga 18 November mendatang.

Advertisement

Perpanjangan pendaftaran ini akan memberi kesempatan bagi pelajar, mahasiswa, dan masyarakat untuk membuat karya vlog yang lebih optimal. Peserta lomba dapat mengeksplorasi ide tentang mata uang rupiah.

Ketua Panitia HUT ke-20 Solopos, Rini Yustiningsih, menjelaskan banyak calon peserta yang menghubungi panitia, namun terkendala soal batas waktu. ”Kami memutuskan memperpanjang pendaftaran sehingga semakin banyak karya dan hasilnya juga akan optimal,” kata dia saat ditemui Solopos.com di Griya Solopos, Jl. Adisucipto 190 Solo, Senin (23/10/2017).

Dia menyatakan lomba vlog ini menjadi ajang kampanye gerakan cinta rupiah sekaligus Gerakan Nasional Non-Tunai (GNNT). Peserta lomba membuat vlog dengan durasi maksimal tiga menit dengan memuat unsur tentang rupiah, Bank Indonesia, dan NKRI. Hadiah total yang disediakan Rp6,5 juta.

Advertisement

Rini menjelaskan hasil karya diunggah ke Youtube dan link video didaftarkan kepada panitia lewat e-mail hut@solopos.com. ”Seluruh informasi mengenai lomba vlog ini ada di

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif