News
Minggu, 4 Desember 2022 - 06:26 WIB

Hari Terakhir Pencarian Korban Gempa Cianjur, 334 Meninggal Dunia, 8 Hilang

Edi Suwiknyo  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Warga beristirahat dalam tenda di sekitar reruntuhan rumah akibat gempa bumi di Gasol, Cianjur, Jawa Barat, Selasa (29/11/2022). Berdasarkan data dari BNPB, hingga hari selasa (29/11) gempa bumi Cianjur menyebabkan sebanyak 30.172 unit rumah mengalami rusak berat, 108.720 orang mengungsi dan 327 orang meninggal dunia. ANTARA FOTO/Novrian Arbi/nym.

Solopos.com, JAKARTA–Hari terakhir pencarian korban gempa Cianjur, Sabtu (3/12/2022), Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat jumlah korban meninggal akibat gempa Cianjur bertambah menjadi 334 jiwa.

Penambahan tersebut berdasarkan penemuan tim gabungan yang berhasil menemukan 3 jenazah, yakni 2 jenazah di Desa Cijedil, dan 1 lainnya ditemukan di kawasan Warung Sate Shinta.

Advertisement

Total korban yang masih dalam pencarian saat ini tersisa 8 orang.

Sementara itu, jumlah rumah rusak hingga pukul 15.00 WIB, Sabtu (3/12/2022), tercatat 35.601 unit dengan perincian rusak berat 7.817, rusak sedang 10.589, dan rusak ringan 17.195.

Advertisement

Sementara itu, jumlah rumah rusak hingga pukul 15.00 WIB, Sabtu (3/12/2022), tercatat 35.601 unit dengan perincian rusak berat 7.817, rusak sedang 10.589, dan rusak ringan 17.195.

Baca Juga: Gempa Susulan M3,3 di Garut, BMKG: Hindari Bangunan Retak

Pemerintah telah menyediakan anggaran Rp500.000 rupiah/KK supaya digunakan untuk menyewa rumah sementara bagi para korban terdampak atau yang disebut dengan Dana Tunggu Hunian yang berasal dari APBN.

Advertisement

“Terkait dengan pencarian korban hilang, kami telah mengusulkan kepada Basarnas untuk diperpanjang lagi selama tiga hari setelah sebelumnya sudah ada 2 kali perpanjangan,” jelas Sekretaris Daerah Kabupaten Daerah Kabupaten Cianjur, Cecep S. Alamsyah dalam siaran resminya, Sabtu (3/12/2022).

Dia mengatakan untuk operasi pencarian korban hilang akan terus dilakukan hingga semua korban ditemukan.

Baca Juga: Peduli Gempa Cianjur, Klaten Kirim 4 Tukang Baja Ringan Bangun Toilet Komunal

Advertisement

“Kami mempertimbangkan para korban agar tidak berlama-lama di pengungsian. Uang tersebut dapat dimanfaatkan warga terdampak untuk menyewa rumah sementara,” jelas Cecep.

Berita telah tayang di Bisnis.com berjudul Hari Terakhir Pencarian Korban Gempa Cianjur: 334 Tewas, 8 Masih Hilang

 

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif