News
Kamis, 16 Februari 2012 - 11:57 WIB

Genjot TAPLUS ANAK, BNI gandeng sekolah

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ILUSTRASI (JIBI/BISNIS/Dok)

ILUSTRASI (JIBI/BISNIS/Dok)

SOLO--BNI menggandeng sekolah untuk menggenjot nilai tabungan BNI Taplus anak.

Advertisement

Tabungan khusus siswa usia TK, SD, hingga SMP ini memungkinkan orang tua melakukan pembayaran biaya sekolah melalui transfer uang di bank. BNI tidak mengenakan biaya tambahan untuk transfer tersebut.

Pimpinan BNI Cabang Jl Arifin Solo, Azwir Sanur, menyebut BNI Taplus anak cukup banyak peminat. Pasalnya, keberadaan tabungan yang mulai dirilis Juli 2011 ini meringankan pihak orang tua dan juga sekolah.

“Jadi orang tua tidak perlu datang ke sekolah bawa uang tunai untuk membayar. Cukup lewat transfer dari rekening Taplus Anak ke rekening sekolah. Sampai saat ini sudah ada lima sekolah yang kerja sama dengan kami,” terang Azwir, saat ditemui wartawan di sela-sela menerima kunjungan TK dan Playgroup Adinda, di kantornya, Kamis (16/2/2012).

Advertisement

BNI Taplus anak sendiri merupakan tabungan atas nama si anak. Namun, persyaratan pembukaan tabungan harus menyertakan surat-surat administrasi dari orang tuanya. Taplus anak juga dilengkapi ATM, tetapi penggunaannya harus didampingi orang tua. Menurut Azwir, hingga saat ini lebih dari 1.000 nasabah telah bergabung di Taplus anak. Tahun ini, pihaknya mentargetkan bisa menggandeng lebih dari 50% sekolah di Solo untuk mendongkrak jumlah nasabah.

Azwir menegaskan misi mengandeng sekolah tidak hanya untuk kepentingan bisnis, melainkan juga misi pendidikan yakni mendorong anak senang menabung. Dengan memiliki tabungan atas nama sendiri, dilengkapi ATM, anak akan kenal bank dan menjadi cinta menabung.  “Anak juga punya gambaran bahwa bekerja di bank pun menarik. Ini akan memacu semangat belajar mereka,” imbuh dia.

JIBI/SOLOPOS/Tika Sekar Arum

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif