News
Sabtu, 15 September 2012 - 15:10 WIB

INNOCENCE OF MUSLIMS: Kedutaan Jerman & Inggris di Sudan Jadi Sasaran Protes

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi demo anti film Innocence of Muslims (JIBI/SOLOPOS/Antara)

Ilustrasi demo anti film Innocence of Muslims (JIBI/SOLOPOS/Antara)

SUDAN–Ribuan pengunjuk rasa Sudan menyerbu Kedutaan Besar Jerman dan Inggris di Khartoum, ibu kota Sudan pada Jumat (14/9/2012) waktu setempat, sebagai protes terhadap film anti-Islam.

Advertisement

Bagian dari kompleks kedutaan Jerman dibakar dan rusak parah, kata koresponden Xinhua, dan menambahkan bahwa bendera Jerman diturunkan dan diganti dengan bendera hitam kelompok Islam.

Gulungan asap abu-abu besar bisa dilihat di sekitar kompleks, kata sumber tersebut menambahkan.

Menurut media setempat, polisi menembakkan gas air mata untuk membubarkan para pengunjuk rasa. Beberapa demonstran mendaki atap kedutaan Jerman sedangkan lainnya menyerang bagian depan gedung.

Advertisement

Sementara itu, Menteri Luar Negeri Jerman Guido Westerwelle seperti dikutip mengatakan para staf diplomatik di kedutaan negara itu di Sudan aman.

Protes kekerasan juga menyebar ke Kedutaan Besar Inggris di dekatnya, dan ribuan pengunjuk rasa sekarang sedang menuju ke selatan Khartoum di mana Kedutaan Besar Amerika Serikat terletak, kata sumber itu.

Film kontroversial, Innocence of Muslims, pada Selasa juga memicu serangan pada sekelompok diplomat AS di Libya timur, Benghazi, dan membunuh duta besar AS untuk Libya Chris Stevens serta tiga staf kedutaan.

Advertisement

Aksi-aksi protes berkaitan film yang menghina Nabi Muhammad SAW dan Islam itu juga melanda di sejumlah negara Muslim di kawasan ini termasuk Mesir, Yaman, Iran, Irak, Kuwait dan Qatar.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif