News
Kamis, 4 Agustus 2022 - 10:34 WIB

Ferdy Sambo Sampaikan Belasungkawa ke Keluarga Brigadir J, Tapi...

Chelin Indra Sushmita  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Peserta aksi dari Tim Advokat Penegakan Hukum dan Keadilan (TAMPAK) memegang poster saat aksi seribu lilin dan doa bersama untuk Alm Brigadir Yosua Hutabarat di Bundaran HI, Jakarta, Jumat (22/7/2022). (ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/wsj)

Solopos.com, JAKARTA — Irjen Pol Ferdy Sambo menyampaikan belasungkawa kepada pihak keluarga ajudannya yang tewas di rumah dinasnya, Nofriansyah Joshua Hutabarat alias Brigadir J.

Hal tersebut disampaikan dalam konferensi pers sebelum menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri, Kamis (4/8/2022) pagi.

Advertisement

“Saya mengucapkan belasungkawa atas meninggalnya Brigadir Joshua. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan,” katanya di depan wartawan sebagaimana disiarkan langsung dalam Breaking News Metro TV.

Akan tetapi, Ferdy Sambo menegaskan ucapan belasungkawa itu di luar apa yang dilakukan Brigadir J kepada istrinya, Putri Candrawathi dan keluarganya.

Advertisement

Akan tetapi, Ferdy Sambo menegaskan ucapan belasungkawa itu di luar apa yang dilakukan Brigadir J kepada istrinya, Putri Candrawathi dan keluarganya.

“Namun, semua itu terlepas dari apa yang dilakukan Brigadir J terhadap istri dan keluarga saya,” sambung dia.

Baca juga : Ini Pernyataan Lengkap Irjen Ferdy Sambo Sebelum Diperiksa Bareskrim

Advertisement

“Saya ingin menyampaikan permohonan maaf pada institusi Polri. Saya selaku ciptaan Tuhan menyampaikan permohonan maaf kepada Polri,” katanya.

Jenderal bintang dua di institusi Polri itu pun meminta kepada semua pihak agar bersabar dan tidak menyebarkan asumsi liar yang menyebabkan informasi di balik tragedi meninggalnya Brigadir J simpang siur.

Baca juga : Brigadir J Dituding Cabul, Ayahnya Curhat: Fitnah Lebih Kejam

Advertisement

Dia juga berharap agar diberi kekuatan dan lekas sembuh dari trauma terkait kejadian tersebut. Khususnya untuk istri dan anak-anaknya.

“Saya berdoa agar istri saya segera sembuh dari trauma dan keluarga serta anak-anak,” sambung dia.

Ini bukan kali pertama Irjen Pol Ferdy Sambo diperiksa, melainkan sudah kali keempat. Namun, belum diketahui pasti apa agenda pemeriksaan kali ini.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif