News
Rabu, 20 Januari 2016 - 22:33 WIB

ES KOPI BERUJUNG MAUT : Jessica: Saya Kecewa Sama Moralnya Orang Indonesia

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Beberapa saksi, termasuk Jessica Wongso (kanan), dalam rekonstruksi kasus tewasnya Wayan Mirna Salihin setelah minum kopi di Olivier Cafe. (Istimewa/Detik.com)

Es kopi berujung maut yang menewaskan Wayan Mirna Salihin membuat Jessica Wongso disorot. Dia mengaku tertekan.

Solopos.com, JAKARTA — Ada yang berbeda dengan apa yang ditunjukkan Jessica Wongso saat bertemu awak media menjelang dan setelah pemeriksaan, dengan pernyataannya dalam wawancara via telepon dengan sebuah stasiun televisi nasional Rabu (20/1/2016) malam.

Advertisement

Sebelumnya, Jessica selalu tersenyum dan tampak tak keberatan dimintai pernyataan oleh wartawan. Namun dalam pernyataannya saat dihubungi TV One malam ini, Jessica terdengar marah. Baca juga: Usai Diperiksa, Jessica: Saya Tak Tahu Sianida di Kopi Mirna.

“Saya kecewa sama moralnya orang Indonesia, belum terbukti apa-apa sudah bicara. Iya, saya merasakan lelah, kecewa, sedih, marah, semua,” kata Jessica. Hal itu menanggapi banyaknya tudingan, terutama di media sosial, yang mengaitkan namanya dengan kasus ini.

Hal ini terlihat kontras dengan penampilannya yang tersenyum sebelum dan setelah pemeriksaan hari ini. Saat ditanya apa pesan yang ingin dia sampaikan dengan senyumannya itu, Jessica memberi jawaban. “Saya ngomong apa adanya, tapi kalau ditekan ya saya marah lah mbak. Saya sangat yakin [tidak bersalah],” ujar Jessica. Baca juga: Datang Awal, Buang Celana, Keluar Grup WA, Ini Sikap Jessica yang Jadi Sorotan.

Advertisement

Kuasa hukum Jessica, Yudhi Wibowo, mengatakan teman Mirna selama kuliah di Sydney, Australia, itu, tertekan oleh pemberitaan pers. Dia menyebut Jessica seperti sedang menghadapi sanksi sosial. Baca juga: Sebut Tak Menaruh Apa-Apa di Kopi Mirna, Ini Pembelaan Jessica.

“Jessica ini tertekan oleh pers, tapi polisi profesional. Selama ini tidak pernah dijawab pers itu, ternyata kalau saya pelajari, Jessica tampak tertekan dengan isu-isu. Itu seperti sanksi sosial,” katanya dalam Kabar Indonesia Malam TV One, Rabu malam.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif