News
Selasa, 29 Juni 2010 - 11:39 WIB

Enam perampok Bersenpi gasak emas 1 Kg

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Kediri–Aksi perampokan toko emas kembali terjadi di Kediri dan kali ini dialami Toko Emas Cap Singa Kencana di Pasar Centong, Kelurahan Bawang, Kecamatan Pesantren.

Perhiasan seberat hampir 1 kilogram, berhasil digasak enam orang pelaku bersenjata pistol dan kapak. Informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan, perampokan terjadi Senin (28/6) sekitar pukul 20.30 WIB, sesaat sebelum toko tutup.

Advertisement

Seorang pelaku yang datang bersama lima temannya mengendarai motor langsung masuk dan memecahkan kaca etalase dan menguras seluruh perhiasan. Sementara lima temannya menunggu di luar, tiga diantaranya mengarahkan tiga pistol ke udara tanpa melepaskan tembakan.

“Cepet mas, paling sekitar tiga menitan. Kami sendiri di dalam tidak berani banyak bicara karena melihat yang di luar bawa pistol,” terang Saiful, salah seorang saksi mata dalam kejadian tersebut, saat ditemui wartawan di lokasi kejadian.

Usai menguras perhiasan emas di toko milik H.Naim Sunarto, kawanan rampok langsung kabur ke arah selatan, menuju Kecamatan Wates, Kabupaten Kediri. Pemilik toko baru berani melapor ke polisi setelah perampok yang menguras dagangannya melarikan diri.

Advertisement

Hingga pukul 23.00 WIB polisi masih melakukan olah TKP dan belum bersedia memberikan keterangan. Polisi hanya bersedia membeberkan kemungkinan besaran kerugian yang dialami korban akibat perampokan tersebut. Korban ditaksir mengalami kerugian senilai Rp 150 juta.

“Berdasar keterangan korban, emas per gram harganya sekitar 150 ribu. Itu artinya kerugian sebesar 150 jutaan,” ungkap Kapolresta Kediri, AKBP Mulia Hasaaudungan Ritonga di lokasi.

dtc/ tiw

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci : Perampok Gasak Emas
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif