News
Sabtu, 5 Juni 2010 - 18:14 WIB

DPR-Pemerintah ngotot, dana aspirasi bisa deadlock

Redaksi Solopos.com  /  Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Ketua Badan Anggaran Harry Azhar Azis mengatakan kalau pemerintah menyatakan tidak menyetujui usulan dana aspirasi sementara DPR tetap ngotot maka bisa terjadi deadlock.

Hal ini disampaikan Harry usai diskusi di Warung Daun Cikini, Jakarta, Sabtu (5/6). Harry mengganggap pernyataan dari Menko Perekonomian Hatta Rajasa bahwa Dana Aspirasi tidak perlu sebagai pernyataan struktural.

Advertisement

“Kalau pernyataan resmi kita alami deadlock. Saya tidak tahu apakah DPR siap untuk itu,” ujar Harry. Menurut Harry, dirinya sudah mendapatkan pernyataan resmi dari Menkeu Agus Martowardoyo yang menyatakan akan melakukan pembahasan anggaran salah satunya usulan dana aspirasi DPR.

Dalam pembahasan anggaran yang mulai dilakukan 8 Juni mendatang ada beberapa point penting. Antara lain asumsi pendapatan dan pembiayaan, prioritas program rencana kerja pemerintah dan daerah, belanja pusat kementrian dan lembaga maupun non lembaga serta belanja pemerintah daerah dan transfer daerah.

“Pembahasan dana aspirasi akan masuk pada prioritas program rencana kerja pemerintah dan daerah,” kata dia.

Advertisement

inilah/rif

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif