News
Senin, 8 Juni 2020 - 15:00 WIB

Data WNI Covid-19 di Luar Negeri: 1.015 Positif, 604 Sembuh

Nugroho Meidinata  /  Chelin Indra Sushmita  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi penyakit virus corona (Covid-19). (Freepik)

Solopos.com, SOLO -- Hingga Senin (8/6/2020) pukul 08.00 WIB, terdapat penambahan lima warga negara Indonesia (WNI) positif Covid-19 di luar negeri. Dengan tambahan itu, kini total WNI yang terpapar virus corona mencapai 1.015 orang.

Dari 1.015 WNI yang positif Covid-19 di luar negeri itu, sebanyak 604 sembuh, 58 meninggal dunia, dan 353 orang dalam perawatan di rumah sakit maupun isolasi mandiri.

Advertisement

3 Pedagang Positif Corona, Pasar Karangayu Semarang Ditutup dan Dibenahi

Menurut keterangan yang ditulis Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) di situs resminya, tambahan WNI positif Covid-19 itu tinggal di Arab Saudi dan Kuwait.

Advertisement

Menurut keterangan yang ditulis Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) di situs resminya, tambahan WNI positif Covid-19 itu tinggal di Arab Saudi dan Kuwait.

Untuk pasien Covid-19 yang sembuh terdapat penambahan sebanyak tiga orang, menjadi 604. Dan untuk kasus meninggal dunia bertambah satu dari Arab Saudi, menjadi 56 orang.

3,05 Juta Orang Kena PHK, Tahun Ini Diprediksi Tambah Lagi 5,23 Juta

Advertisement

Tersebar di 38 Negara

Pada laman tersebut juga dijelaskan sebaran 1015 kasus WNI positif Covid-19 di luar negeri. Berikut sebarannya di 38 negara dan kapal pesiar.

Caplok Pinehill Rp41,6 Triliun, Produsen Indomie Bersiap Jadi Raja Mi Instan Timur Tengah

1. Amerika Serikat: 79 WNI (40 sembuh, 23 stabil, 16 meninggal)
2. Arab Saudi: 132 WNI (27 sembuh, 85 stabil, 20 meninggal)
3. Australia: 2 WNI (stabil)
4. Bahrain: 1 WNI (sembuh)
5. Belanda: 8 WNI (3 sembuh, 1 stabil, 4 meninggal)
6. Belgia: 2 WNI (sembuh)
7. Brunei Darussalam: 5 WNI (sembuh)
8. Chile : 1 WNI (stabil)
9. Ekuador: 1 WNI (sembuh)
10. Ethiopia:1 WNI (stabil)
11. Filipina: 1 WNI (stabil)
12. Finlandia: 1 WNI (sembuh)
13. India: 75 WNI (sembuh)
14. Inggris: 19 WNI (14 sembuh, 2 stabil, 3 meninggal)
15. Irlandia: 1 WNI (sembuh)
16. Italia: 3 WNI (sembuh)
17. Jepang : 2 WNI (1 sembuh, 1 stabil)
18. Jerman: 12 WNI (7 sembuh, 4 stabil, 1 meninggal)
19. Kamboja: 2 WNI (sembuh)
20. Kanada: 4 WNI (stabil)
21. Meksiko: 1 WNI (stabil)

Advertisement

Ikuti Sara Wijayanto Tapak Tilas di Alas Ketonggo Ngawi, Kru Hampir Ambruk

22. Korea Selatan: 2 WNI (1 stabil, 1 sembuh)
23. Kuwait: 80 WNI (57 sembuh, 1 stabil, 2 meninggal)
24. Malaysia: 157 WNI (40 sembuh, 115 stabil, 2 meninggal)
25. Oman: 1 WNI (sembuh)
26. Pakistan: 33 WNI (32 sembuh, 1 stabil)
27. Prancis: 4 WNI (3 sembuh, 1 stabil)
28. UEA: 44 WNI (28 sembuh, 14 stabil, dan 2 meninggal)
29. Qatar: 62 WNI (40 sembuh, 22 stabil)
30. RRT (Makau): 3 WNI (sembuh)
31. Rusia: 19 WNI (17 sembuh, 2 stabil)
32. Singapura: 52 WNI (47 sembuh, 3 stabil, 2 meninggal)
33. Spanyol: 13 WNI (13 sembuh)
34. Swedia: 1 WNI (stabil)
35. Taiwan: 3 WNI (sembuh)
36. Thailand: 1 WNI (sembuh)
37. Turki: 2 WNI (1 sembuh, 1 meninggal)
38. Vatikan: 8 WNI (7 sembuh, 1 stabil)
49. Kapal pesiar: 177 WNI (127 sembuh, 45 stabil, 5 meninggal)

Tambah 2 Kasus Covid-19 di Klaten, 1 Pasien Adalah Nakes RS Swasta

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif