News
Rabu, 23 Juni 2010 - 18:40 WIB

Curi CPU dan HP, residivis diringkus Polsek Jebres

Redaksi Solopos.com  /  Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–Seorang residivis pelaku pencurian 1 unit CPU dan 3 Hand Phone (HP) di tempat kos-kosan mahasiswa Universitas Sebelas Maret (UNS) berhasil diringkus jajaran Polsek Jebres beberapa hari terakhir. Pelaku yang belakangan diketahui bernama Adi Krisnawan, 30, warga Kentingan Kulon, Jebres tersebut ditangkap petugas di daerah Karanganyar.

Informasi yang dihimpun Espos, Jumat pekan lalu tersangka bersama temannya, Priyo (saat ini masih buron) sudah menentukan target sasaran pencurian, yakni di kos-kosan SSS di kawasan Gendingan, Jebres. Pada saat itu, tersangka bersama Priyo memilih waktu mencuri saat berlangsung salat Jumat atau sekitar pukul 12.20 WIB. Saat seperti itu dipercaya kondisi kos-kosan sepi dan tak berpenghuni.

Advertisement

Setelah ditunggu sekian waktu lamanya, tersangka dan Priyo beraksi dengan mencongkel 5 kamar di kos SSS dengan obeng. Dari perbuatannya tersebut, tersangka berhasil membawa kabur 1 unit CPU dan 3 HP milik para korban, di mana salah satunya bernama Ahmad M, 22.

“Tersangka kami tangkap setelah korban melaporkan ke Polsek Jebres. Perlu diketahui juga, tersangka ini merupakan seorang residivis pencurian sepeda motor yang pernah dihukum selama 8 bulan di Rutan Solo. Motif yang dilakukan tersangka adalah untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari,” Kanitreskrim, Ipda Muh Rikha mewakili Kapolsek Jebres, AKP Dwi Retnowati dan Kapoltabes Solo, Kombes Pol Nana Sudjana saat ditemui Espos di ruang kerjanya, Rabu (23/6).

Menurut dia, Untuk kepentingan kepentingan penyidikan tersangka harus mendekam di sel tahanan Polsek Jebres. Di sisi lain, guna mempertanggungjawabkan perbuatannya, yang bersangkutan dijerat dengan Pasal 363 KUHP tentang Pencurian.

Advertisement

“Tersangka kami tangkap tanpa melakukan perlawanan berarti,” ulas dia.

pso

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif