News
Senin, 5 Juni 2017 - 12:45 WIB

Chris Hemsworth Tanggapi Pernyataan Gal Gadot Soal “Thor vs Wonder Woman”

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Wonder Woman bisa kalahkan Thor. (Istimewa/Twitter/@katiecouric)

Aktris pemeran Wonder Woman, Gal Gadot, berbincang dengan aktor pemeran Thor, Chris Hemsworth mengenai siapa yang lebih kuat.

Solopos.com, SOLO – Wonder Woman merupakan judul film superhero terbaru yang baru dirilis di bioskop-bioskop.  Aktris utamanya, Gal Gadot bertanya kepada aktor film superhero Marvel, Chris Hemsworth mengenai siapa yang lebih kuat, Wonder Woman atau Thor?

Advertisement

Wonder Woman merupakan film ketiga dari film berkesinambungan DC Extended Universe yang ceritanya dimulai dari film Man of Steel. Di sisi lain, Chris Hemsworth merupakan aktor pemeran tokoh superhero Thor, film rilisan Marvel yang merupakan salah satu film berkesinambungan Marvel Cinematic Universe.

Dalam kesempatan wawancara bersama Yahoo, Gal Gadot mendapat pertanyaan mengenai siapa yang lebih kuat antara Wonder Woman dan Thor. Gal Gadot memberikan pertanyaan retoris pada Chris Hemsworth kalau Wonder Woman lebih kuat.

Advertisement

Dalam kesempatan wawancara bersama Yahoo, Gal Gadot mendapat pertanyaan mengenai siapa yang lebih kuat antara Wonder Woman dan Thor. Gal Gadot memberikan pertanyaan retoris pada Chris Hemsworth kalau Wonder Woman lebih kuat.

“Mereka menanyaiki siapa yang akan menang, Wonder Woman atau Thor, saya pikir Wonder Woman, betul kan Chris?” ucap Gal Gadot.

Video tersebut diunggah oleh jurnalis Yahoo, @katiecouric, Sabtu (3/6/2017), seraya me-mention akun resmi Chris Hemsworth dan Gal Gadot.

Advertisement

— Katie Couric (@katiecouric) June 2, 2017

Membalas video tersebut, Chris Hemsworth mengiyakan pertanyaan retoris dari Gal Gadot. “Kupikir dia [Wonder Woman] akan menghajar Thor,” cuit Chris melalui akun @Chrishemsworth.

Advertisement

Percakapan singkat dua pemeran film superhero itu menjadi arena perdebatan warganet. Mereka berdebat mengenai kemampuan senjata Thor dan Wonder Woman. Akun @JonLeeBrody merasa Bracelets of Submission milik Wonder Woman bisa menghancurkan perisai Captain America.

Hal itu disangkal akun @ebonstorm. Ia menjelaskan perisai Captain America bisa menahan kekuatan senjata Wonder Woman, karena sebelumnya pernah menahan kekuatan palu Mjolnir milik Thor. Perdebatan berlanjut dengan membahas kekuatan magis antara senjata milik Thor dan Wonder Woman.

“Mjolnir adalah unsur murni yang mengandung energi magis. Meski perisai Captain America merupakan unsur yang lebih lemah, tapi mampu bertahan cukup baik,” tulis akun @ebonstorm.

Advertisement

“Mjolnir terbuat dari besi uru. Senjata tersebut bisa dihancurkan dengan kekuatan magis. Wonder Woman mendapat pemberian dari dewa-dewa Yunani. Kamu tak bisa menghancurkan cambuk atau bracelet-nya,” tulis akun @brucewayne890.

Setelah Chris Hemsworth membalas cuitan Gal Gadot, perempuan 32 tahun itu kembali membalas. Ia mengutarakan keinginannya agar Wonder Woman dan Thor bisa benar-benar bertempur. “Saya selalu tahu kamu adalah pria yang cerdas. Kupikir pertempuran antara Thor dan Wonder Woman layak untuk dicoba. Kita harus segera menggabungkan dunia kita,” cuita Gadot.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif