News
Jumat, 4 Mei 2018 - 20:30 WIB

Buntut Persekusi, Sandiaga Uno: Kegiatan Politik di CFD akan Digaruk

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, JAKARTA</strong> — Wakil Gubernur DKI Jakarta <a href="http://news.solopos.com/read/20180502/496/913837/pembagian-sembako-di-monas-forum-untukmu-indonesia-di-blacklist-sandiaga-uno" target="_blank">Sandiaga Uno</a> mengatakan tetap melarang kegiatan politik di Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD). Pada CFD Minggu (29/4/2018) lalu, dua kelompok masing-masing dengan kaus #2019GantiPresiden dan #DiaSibukKerja bergesekan dan diwarnai dugaan persekusi.</p><p>"[penyelengara kegiatan politik di CFD] Akan kita garuk. Kita akan peringatkan dengan sopan dan santun. Tindakan di luar pergub di arahkan ke luar CFD,&rdquo; katanya di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur, Jumat (4/5/2018).</p><p>Pemprov DKI akan menegakkan&nbsp;Pergub No 12/2016 tentang Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB). Belied tersebut dengan tegas menyebutkan larangan kegiatan politik saat pelaksanaan HBKB.</p><p>Menurutnya, Pemprov DKI sudah tegas dan menginstruksikan pada Dinas Perhubungan DKI harus fokus dengan apa yang dibolehkan atau dilarang oleh pergub. Kegiatan yang diizinkan di <a href="http://news.solopos.com/read/20180504/496/914400/susi-ferawati-tunjukkan-gelang-tasbih-di-polda-metro-jaya" target="_blank">CFD</a> misalnya olahraga dan sosial budaya.</p><p>Sandi menyebut mulai pekan ini atau 6 Mei, CFD bersih dari kegiatan politik. &ldquo;Itu yang kita pastikan nanti tanggal 6 Mei mohon masyarakat juga membantu mengawal,&rdquo; imbuhnya.</p><p>Sandiaga tidak mau kegiatan politik seperti yang terjadi pada CFD pekan lalu terjadi lagi. Ketika itu, sekelompok orang mengenakan kaos&nbsp;#2019gantipresiden dan #diasibukkerja sempat terlibat adu mulut. Bahkan, terjadi <a href="http://news.solopos.com/read/20180504/496/914376/susi-ferawati-korban-persekusi-di-cfd-jakarta-diperiksa-polisi" target="_blank">tindakan persekusi</a> atau <em>bullying</em> kepada anak-anak dan perempuan.</p>

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif