News
Minggu, 27 Desember 2015 - 06:40 WIB

BOS APPLE : Tim Cook Bakal Sumbangkan Kekayaannya

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Tim Cook (chicagotribune)

Bos Apple Tim Cook akan menyumbangkan kekayaanya untuk beramal.

Solopos.com, NEW YORK – CEO Apple, Tim Cook, menguntit rencana Mark Zuckerberg dan Bill Gates mendonasikan sebagian besar hartanya untuk beramal.

Advertisement

Bos Apple ini mengatakan akan mendonasikan semua kekayaannya untuk amal setelah melunasi seluruh biaya pendidikan hingga perguruan tinggi cucunya yang masih berusia 10 tahun. Niatan tersebut diutarakan Cook saat berbincang dengan Majalah Fortune.

Cook memang dikenal sebagai sosok yang kalem. Ia selalu berusaha menghindar dari sorotan saat melakukan kegiatan filantropi. Tidak mengherankan bila namanya tidak masuk dalam daftar di website Giving Pledge.

Giving Pledge sendiri merupakan kampanye yang digulirkan Warren Buffett dan Bill Gates yang mengajak kaum berduit di Amerika Serikat untuk menyumbangkan 50% harta mereka bagi kegiatan amal. Saat ini sudah banyak para miliarder yang terdaftar dalam website tersebut, seperti Oracle Larry Ellison, Goorge Lucas, David Rockerfeller, Alfred E Mann dan pendiri Facebook Mark Zuckerberg.

Advertisement

Bila diestimasi kekayaan pria berusia 55 tahun ini mencapai US$120 juta. Ditambah lagi kepemilikan saham terbatas yang ditaksir senilai US$665 juta. Meski angka ini belum melampaui aset yang dimiliki Zuckerberg, Cook berharap niatnya itu mampu membuat perubahan.

Kepada Fortune, Cook mengatakan ia memang lebih memilih untuk diam-diam dalam menyumbangkan uangnya. Dan saat ini dia sedang mencoba untuk mengembangkan metode sistematis. Sehingga nantinya tidak sekadar menyumbang uang saja, tapi bisa melakukan lebih dari itu.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif