News
Selasa, 5 Juli 2016 - 10:35 WIB

BOM SOLO : Bom Meledak di Solo, #KamiTidakTakut Jadi Trending Topic

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Petugas melakukan olah TKP di halaman Mapolrsta Solo usai serangan bom bunuh diri, Selasa (5/7/2016). Pelaku pengeboman tewas ditempat dan seorang petugas Provost terluka. (Sunaryo Haryo Bayu/JIBI/Solopos)

Bom Solo langsung melesat jadi trending topic.

Solopos.com, SOLO – Ledakan bom bunuh diri di Solo, Selasa (5/7/2016), menyita perhatian publik. Menurut pantauan Solopos.com, dalam sekejap bom yang terjadi di Mapolresta Surakata itu langsung menjadi trending topic di Twitter.

Advertisement

Hingga pukul 10.18 WIB, Mapolresta Solo menduduki peringkat kedua trending topic dengan jumlah kicauan mencapai 5.639. Sementara hastag #BreakingNews, #KamiTidak Takut, dan Surakarta berturut-turut berada tepat di bawahnya.

Hastag #KamiTidakTakut pun disuarakan sebagai bentuk perlawanan terhadap teroris.

“Maka Terorisme adalah perbuatan yang terlaknat didalam agama maupun kemanusiaan apapun motifnya #kamitidaktakut,” kata akun ?@Dimas_rahmat.

Advertisement

#KamiTidakTakut Gua takut kalau itu terjadi ke keluarga gua , ke kerabat gua . Jangan ada lagi Teror seperti ini lah ! Sudah ngapa Sudah ,” timpal akun @YogiFerdianaEFC.

Ledakan bom di Mapolresta Solo terjadi pada Selasa, sekitar pukul 07.30 WIB. Pelaku bom tewas di tempat setelah meledakkan dirinya. Satu anggota polisi mengalami luka di bagian matanya dan kini dirawat di rumah sakit Panti Waluyo, Solo.

 

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif