News
Jumat, 15 Januari 2016 - 13:15 WIB

BOM SARINAH THAMRIN : Begini Pesan PM Shinzo Abe untuk Masyarakat Indonesia

Redaksi Solopos.com  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Shinzo Abe (JIBI/SOLOPOS/Reuters)

Bom Sarinah Thamrin direspons oleh PM Jepang Shinzo Abe yang menyampaikan keprihatinannya.

Solopos.com, SOLO – Aksi teror bom dan baku tembak di Jakarta yang menelan korban jiwa, Kamis (14/1/2016), menimbulkan keprihatinan dari berbagai pihak. Perdana Menteri (PM) Jepang, Shinzo Abe, secara khusus mengirimkan pesan kepada Presiden Joko Widodo terkait peristiwa itu.

Advertisement

“Saya merasa sangat terkejut dan geram mendengar terjadinya peristiwa teror di Jakarta yang mengakibatkan jatuhnya beberapa korban
tewas maupun luka-luka. Kejadian teror seperti ini, apa pun alasannya, tidak dapat kita tolerir dan harus kita kecam dengan tegas,” kata Shinzo Abe dalam siaran pers yang disampaikan Kedutaan Besar Jepang di Indonesia, Jumat (15/1/2016).

“Saya, mewakili pemerintah dan masyarakat Jepang, menyampaikan rasa solidaritas saya kepada pemerintah Indonesia maupun seluruh masyarakat Indonesia. Selain itu, saya ingin menyampaikan duka cita dari lubuk hati saya kepada keluarga para korban yang tewas dan mendoakan agar mereka yang menjadi korban luka-luka dapat segera pulih kembali. Dalam kondisi sulit ini, pikiran dan doa saya ada
bersama Bapak Presiden dan rakyat Indonesia,” tambah dia.

Dalam siaran pers itu disebutkan pula bahwa Menteri Luar Negeri Jepang Kishida Fumio juga menyampaikan pesan kepada Menteri Luar Negeri RI, Retno L.P. Marsudi.

Advertisement

 

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif