News
Minggu, 13 November 2022 - 11:40 WIB

BMKG: Hujan Lebat Berpotensi di Sebagian Besar Daerah di Indonesia

Newswire  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Prakiraan cuaca.(Freepik).

Solopos.com, JAKARTA–Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengingatkan masyarakat untuk mewaspadai potensi hujan lebat yang disertai kilat/petir dan angin kencang di sebagian besar daerah Indonesia pada Minggu (13/11/2022).

BMKG memprakirakan provinsi yang berpotensi mengalami hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang adalah Aceh, Bali, Bangka Belitung, Banten, Bengkulu, DKI Jakarta.

Advertisement

Kemudian, Gorontalo, Jambi, Jawa Barat, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Lampung, Maluku, Maluku Utara, Nusa Tenggara Barat.

Lalu, Nusa Tenggara Timur, Papua, Papua Barat, Riau, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, Sulawesi Utara, Sumatra Barat, Sumatra Utara dan Sumatra Selatan.

Kepala BMKG Dwikorita Karnawati menyampaikan awal musim penghujan sudah dimulai sejak September 2022, sedangkan puncak musim penghujan diprediksi terjadi pada Desember 2022 dan Januari 2023.

Advertisement

Ia mengingatkan masyarakat yang tinggal di bantaran atau lembah sungai harus betul-betul waspada terjadinya banjir maupun banjir bandang.

Demikian juga dengan masyarakat yang tinggal di daerah perbukitan mesti waspada akan potensi tanah longsor.

“Kenali tanda-tanda akan terjadinya tanah longsor ataupun banjir dan banjir bandang,” kata dia.

Advertisement

Sementara itu Plt. Deputi Klimatologi BMKG Dodo Gunawan mengingatkan untuk mewaspadai munculnya berbagai penyakit selama musim penghujan.

“Mengingat banyaknya genangan air, perubahan suhu lingkungan yang drastis dapat memicu dan membuat daya tahan tubuh seseorang lebih rentan terserang berbagai penyakit, seperti influenza, demam berdarah, diare, Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA), hingga leptospirosis akibat banjir,” kata dia.

Advertisement
Kata Kunci : BMKG Hujan Lebat
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif