News
Senin, 9 Desember 2013 - 00:30 WIB

Bitcoin, Mata Uang Virtual Jadi Primadona di Amerika

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Bitcoin, mata uang virtual di Amerika Serikat (Sbnation.com)

Solopos.com, NEW YORK – Bitcoin jadi primadona transaksi moneter di internet beberapa waktu belakangan. Bank of America memprediksi mata uang virtual ini akan lebih bernilai dibanding uang kertas di masa depan.

Dilansir Cnet, Kamis (5/12/2013), Bitcoin menjadi alat transaksi favorit di Amerika Serikat (AS) karena dapat menjamin kerahasiaan pemiliknya. Apalagi Bitcoin dapat digunakan tanpa bertatap muka. Alat ini tentu menjadi primadona karena sekarang transaksi jarak jauh telah menjamur.

Advertisement

Bank of America menyebut Bitcoin menjadi favorit di hampir seluruh negara bagian di AS.

“Kami yakin Bitcoin bisa jadi alat pembayaran terbesar untuk e-commerce dan mungkin akan jadi penantang serius bagi penyedia layanan pertukaran uang tradisional. Sebagai alat tukar, Bitcoin tentu bisa berkembang menurut pandangan kami,” sebutnya.

Di antara alat pembayaran virtual lainnya, Bitcoin bisa dibilang sebagai mata uang virtual yang paling terkenal. Sejak hadir pada 2009, sekarang kurs per BTC 1 sama dengan US$1.000.

Advertisement

Sayangnya, banyak pemerintah yang masih tidak mengakui kurs satu ini. Hal ini disebabkan karena adanya kekhawatiran Bitcoin akan jadi sarana pencucian uang dari hasil kejahatan.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif